Mohon tunggu...
Arnold Adoe
Arnold Adoe Mohon Tunggu... Lainnya - Tukang Kayu Setengah Hati

Menikmati Bola, Politik dan Sesekali Wisata

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Mengapa Aksi Bungkus Nasi Risma Juga Harus Diributkan?

21 Januari 2021   21:00 Diperbarui: 21 Januari 2021   21:04 720
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Risma sedang membungkus nasi I Gambar : TribunJatim/Surya Sri Wahyunik

Gerak-gerik Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini atau akrab dipanggil Risma  sepertinya semakin mendapat perhatian khusus baik dari haters, ataupun oposisi.

Lihat saja, baru kemarin rasanya politikus Demokrat, Roy Suryo menyindir Risma saat lari berhamburan ketika terjadi gempa di Sulawesi Barat. Roy Suryo mengatakan bahwa lari dari gempa susulan membuat pencitraan yang diskenariokan Risma menjadi gagal.

Roy Suryo memang termasuk yang paling rajin memberi kesan pada setiap tindakan Risma yang menurutnya tidak cocok. Roy seperti berubah menjadi kritikus gaya bagi Risma. Jika dianggap kurang cocok, maka Roy akan berisik.

Akan tetapi Roy Suryo mendapat pesaing, kali ini tak main-main, politisi kawakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang juga Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid (HNW) juga tak mau kalah untuk menilai gerak-gerik dari Risma.

Ketika Risma turun membantu mengunjungi korban banjir di Kabupaten Jember, Senin (18/1/2021), tepatnya di yakni Ponpes Arrosyid Kecamatan Bangsalsari dan Balai Desa Wonoasri Kecamatan Tempurejo, Risma menyempatkan untuk mengunjungi dapur umum Kementerian Sosial RI.

Di tempat itu, Risma juga ikut memasak bersama para Relawan, setelah itu bersama dengan Bupati Jember, Faida, dirinya juga ikut membantu untuk membungkus nasi.

Tindakan Risma ini lalu mengundang komentar dari HNW. Melalui  akun Twitter milik pribadinya @hnurwahid, HNW menulis demikian. "Bukan tugas Mensos mewacanakan soal sebab erupsi Semeru, atau ikut membungkus nasi untuk korban banjir".

Risma masih terus sibuk, tapi komentar HNW ini langsung direspons oleh salah satu politis PDI-P, Selly Andriany Gantina. Selly mengatakan bahwa tak ada masalah dengan apa yang dilakukan oleh Risma.

"Soal ikut bungkus nasi, memang ada yang salah? Bu Menteri kan ikut turun langsung bantu orang yang lagi bungkus nasi. Kita semua kalau diberi nikmat sehat terus ada di lokasi bencana juga pasti kan begitu," tutur Selly.

"Menteri itu juga manusia yang punya empati. Baru bungkusin nasi saja sudah dicibir begitu. Kalau mau kan tinggal bilang. Nanti saya sampaikan Bu Menteri biar bungkuskan bekal nasi buat Pak HNW. Biar sehat dan imunnya kuat," tambah Selly.

HNW tentu panas telinga mendengar perkataan Selly ini, tapi itu hal yang biasa, seperti Roy Suryo juga waktu dibilang Denny Siregar, bahwa lebih baik lari dari pada bawa panci.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun