Urusan pribadi jangan diurus dulu, urusan publik mesti diutamakan, apalagi masih banyak hal yang dapat dilakukan, begitu kira-kira.
Jika dugaan ini benar, Prabowo harus bersiap untuk disorot terus, apakah sebagai Menhan, Prabowo mampu melakukan banyak terobosan di saat pemerintah dituntut untuk melakukan banyak langkah strategis?
Ini jelas tidak mudah, karena tugas politik sebagai Ketua Umum Partai Gerindra juga memanggil Prabowo. Jokowi tentu tidak mau tahu urusan itu, apalagi sebagai menteri, Prabowo pasti sudah mengucapkan janji komitmen untuk melakukan tugasnya secara maksimal.
Jadi ingat peringatan Jokowi di awal Kabinet Indonesia Maju terbentuk, agar para menteri fokus pada Visi Presiden demi kepentingan rakyat, Â bukan untuk hal yang lain.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H