Mohon tunggu...
Arnold Adoe
Arnold Adoe Mohon Tunggu... Lainnya - Tukang Kayu Setengah Hati

Menikmati Bola, Politik dan Sesekali Wisata

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

5 Tokoh Kreatif Calon Menteri Jokowi, Ada Nama Wishnutama dan Ridwan Kamil

14 Agustus 2019   11:12 Diperbarui: 14 Agustus 2019   11:27 2796
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ridwan Kamil dan Wishnutama I gambar : Tribunnews

Indonesia butuh orang kreatif. Pengusaha properti kawakan Ciputra mengatakan bahwa Indonesia memang membutuhkan pribadi kreatif dalam membangun Indonesia. 

"Sekolah di Indonesia itu kebanyakan teori, kebanyakan menghafal. Padahal Indonesia butuh orang kreatif sehingga tidak diperlukan kebanyakan teori, tapi langsung praktek," kata Ciputra.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga pernah mengatakan bahwa Indonesia sangat membutuhkan orang-orang yang kreatif dalam bidangnya masing-masing. 

"Orang pintar sudah banyak di negeri ini, tetapi orang kreatif masih kurang, karena pintar belum tentu kreatif," kata Menteri Anies kepada Antara di Sukabumi, Jawa Barat, pada Mei 2016.

Apa yang dikatakan Ciputra dan Anies Baswedan memang benar sekali, Indonesia butuh orang yang lebih banyak praktek daripada kebanyakan teori. Oleh karena itu kita perlu berharap kabinet Jilid II Jokowi , dipenuhi oleh orang-orang kreatif paling tidak menyamai sosok seperti seorang Susi Pudjiastuti.

Jika harus memilih siapa -siapa tokoh kreatif yang pantas menjadi menteri maka paling tidak ada 5 (lima) figur yang dapat dikedepankan.

Erick Thohir

Pria yang lahir di Jakarta,  49 tahun tahun yang lalu ini namanya semakin dikenal publik ketika menjadi Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin. Kapasitas Erick Thohir memang mumpuni untuk memikul beban seperti itu.

Lulusan program Master untuk Bisnis Administrasi (Master of Business Administration) dari Universitas Nasional California, Amerika Serikat ini terhitung sebagai salah satu pengusaha sukses Indonesia.

Erick tercatat sebagai Komisaris dan Pendiri Mahaka Media, Direktur Utama PT Intermedia Capital TBK (ANTv) dan komisaris Utama PT Republika Media Mandiri. Selain memang tertarik berbisnis di media, Erick juga merambah dunia olahraga, khususnya di sepak bola dan Basket.

Erick menjadi Presiden Klub Basket Satria Muda, pernah menjadi pemilih saham klub NBA, Philadelphia Sixers, klub sepak bola MLS Amerika Serikat Washington DC,  dan klub raksasa Seri A, Inter Milan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun