Dewasa ini kebutuhan pemakaian social media bagi masyarakat maupun perusahaan menjadi sangat penting. Melalui social Media seseorang dapat memperkenalkan diri mereka untuk menambah pertemanan, relasi, maupun untuk kepentingan bisnis.Â
Sedangkan untuk perusahaan manfaat adanya social media dapat mempromosikan penawaran sebuah usaha, manfaat yang akan di dapat konsumen, serta pengalaman yang tak terlupakan ketika menggunakan layanan sebuah tempat usaha.Â
Social media yang paling banyak digunakan adalah Instagram dan Facebook Fanpage. Di Kelas ke 71 yang diadakan oleh Komunitas Akademi Berbagi Bali (Akber) Bali yang diselenggarakan pada hari Sabtu (17/2) 2018 sore hari membahas cara mengoptimalkan  penggunaan social media secara tuntas. Kelas ke 71 Akber Bali digelar di Urbanlife Store Jalan Dewi Sri 168 Legian ,Kuta, Badung.
Kelas Akber 71 mengundang Donald Erik Manoch sebagai pembicara. Donald Erik Manoch merupakan Chief Excecutive Organization (CEO)  dan pendiri konten foodcious.com  dan juga social media practicioner. Â
Menurut Donald untuk membuat konten yang bisa menarik minat seseorang agar mau menarik perhatian adalah membangun kesadaran merk (brand awaress) dan membangun sebuah nilai agar konten yang dibuat bisa mudah dipahami.
"Contohnya adalah instagram perusahaan yang bergerak di Industri Perhotelan. Untuk membangun konten yang bisa membangun hubungan emosional sertakan sebuah gambar perusahaan yang mewakili dari jargon yang ditawarkan. Seperti Hotel yang menampilkan kesan kenyamana untuk pelanggan. Dalam instagram perusahaan harus disertakan lokasi, social media, hastag, maupun caption yang tepat" ungkapnya.
"Setelah mengetahui akar permasalah Restaurant tersebut, saya beserta Tim bisa mengubah kondisi Restaurant yang menjadi klien saya. Memang akhirnya jumlah follower Restaurant menjadi sedikit, namun pengunjung dan pemasukan dari restaurant ini semakin meningkat drastis setelah konten akun Instagram mereka di perbaiki serta follower yang menyukai konten mereka bukanlah fiktif" jelasnya.
Donald menambahkan dengan semakin banyaknya fitur yang ditambahkan oleh social media seperti Fanpage Facebook dan Instagram seyogyanya para pelaku bisnis bisa memanfaatkan dengan baik.
" Seperti Instgram yang memiliki fasilitas Ig Story yang bila digunakan sebagai alat promosi yang tepat bisa mendatangkan income yang luar biasa" pungkanya.
Kelas Akademi Berbagi Bali ke 71 ditutup dengan sesi tanya jawab dan foto bersama. Sampai jumpa di Kelas Akademi Berbagi selanjutnya. Akademi Berbagi Bali, Berbagi bikin Happy.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H