Baca juga : Belajar Aktif dengan Menggunakan Video Pembelajaran Agar Anak Tertarik untuk Belajar di Rumah
Dengan adanya pembatasan, Â Kementerian Pendidikan Indonesia yaitu Nadim Makarim juga mengeluarkan kebijakan yaitu dengan belajar dirumah dan proses Kegiatan Belajar Mengajar atau KBM dengan menggunakan sistem teknologi informasi dalam prosesnya atau yang bisa di sebut dengan E-learning.
Dengan menggunakan sistem pembelajaran secara E-learning ini para tenaga pendidik dan peserta didik diharapkan dapat menyesuaikan diri dan memanfaatkan kemajuan teknologi.
Adanya teknologi pada masa pandemi covid-19 dinilai sangat penting dalam membantu kehidupan manusia sebagai penunjang melakukan berbagai aktivitas baik dalam melakukan pekerjaan maupun dalam hal bidang pendidikan.Â
Dalam bidang pendidikan tenaga pendidik dapat memanfaatkan teknologi sebagai media pembelajaran atau sebagai sarana dalam menyampaikan ilmu pengetahuan kepada peserta didik melalaui beberapa aplikasi, seperti aplikasi google classroom, google meeting, zoom, atau juga bisa menggunakan aplikasi whatsapp group.Â
Dengan menggunakan media pembelajaran melalui aplikasi tenaga pendidik dapat membuat penjelasan materi yang menarik dan tidak monoton agar peserta didik tertarik dan tetap bersemangat dalam mengikuti kegiatan pembelajaran secara E-learning.
Dibalik adanya wabah covid-19, ternyata juga terdapat berbagai dampak positif bagi dunia pendidikan di Indonesia. Diantaranya, peserta didik maupun tenaga pendidik dapat lebih menguasai teknologi sebagai penunjang kegiatan belajar mengajar secara E-learning.Â
Di zaman perkembangan teknologi yang semakin canggih, tenaga pendidik maupun peserta didik dituntut agar mempunyai skill atau kemampuan dalam bidang teknologi pembelajaran.Â
Penguasaan peserta didik maupun tenaga pendidik terhadap teknologi pembelajaran yang sangat bervariasi,menjadi tantangan tersendiri bagi mereka.
Dengan adanya penerapan kebijakan Work From Home (WFH), maka mampu  memaksa dan mempercepat peserta didik serta tenaga pendidik untuk menguasai teknologi pembelajaran secara E-learning sebagai suatu kebutuhan bagi mereka.Â
Baca juga : 5 Tips Atasi Rasa Kantuk Selama Belajar di Rumah