Mohon tunggu...
Arkan JihadFajar
Arkan JihadFajar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

UIN Sunan Kalijaga ILMU KOMUNIKASI 18107030081

Selanjutnya

Tutup

Bola

Visi Bermain Dalam Sepakbola Modern Menentukan Kualitas Pemain

28 Mei 2023   19:27 Diperbarui: 28 Mei 2023   19:34 3342
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kevin de Bruyne, Sumber: SportsPro Media

Sepakbola saat ini menjadi olahraga yang sangat dinamis dan seringkali berubah dengan cepat. Dalam sepakbola modern ini, visi menjadi salah satu faktor penting dan merupakan salah satu atribut kunci yang membedakan pemain berkualitas dari yang lainnya. Kemampuan untuk melihat dan memahami taktik dan situasi permainan dengan baik adalah faktor penting dalam menentukan kualitas seorang pemain sepakbola.

Visi dalam sepakbola modern melibatkan kemampuan untuk melihat dan memprediksi pergerakan semua pemain di lapangan, mengenali celah atau kesempatan, serta membuat keputusan yang cepat dan tepat di lapangan. Seorang pemain yang beratribut visi yang baik akan dapat membaca permainan dengan lebih baik, memahami taktik yang digunakan baik oleh pelatih maupun oleh tim lawan, dan mengambil keputusan yang cerdas dan tepat sesuai situasi yang cepat berubah di era sepakbola masa kini.

Aspek penting dari visi dalam sepakbola salah satunya adalah pemahaman taktik permainan yang diinginkan oleh pelatih. Pemain dengan visi yang baik mampu menjalankan taktik sesuai arahan, dapat melihat pola permainan tim lawan dan memprediksi gerakan lawan. Pemain diharuskan memiliki pemahaman yang mendalam tentang peran dan posisi mereka sendiri serta rekan satu tim. Dengan kemampuan ini memungkinkan pemain untuk mengeksploitasi celah di pertahanan lawan atau mengambil posisi yang tepat untuk memberi atau menerima umpan.

Visi dalam sepakbola modern juga melibatkan kesadaran posisi yang kuat. Pemain dengan atribut visi yang baik dapat melihat dan memprediksi posisi rekan satu tim dan lawan dengan diri mereka sendiri. Dengan kemampuan ini dapat memungkinkan mereka untuk mengambil keputusan yang lebih cepat dan akurat, seperti memberikan umpan untuk membuka pertahanan lawan atau mengambil posisi bertahan yang strategis.

Dalam sepakbola modern pemain berkualitas kebanyakan akan memiliki kemampuan akan penggunaan penglihatan secara lebih luas. Pemain dengan visi yang baik akan memilki awareness dan dapat melihat ke seluruh lapangan tanpa harus secara langsung melihat setiap pemain. Mereka akan dapat memprediksi pergerakan pemain lawan dan rekan satu tim di sekitar mereka, sehingga dapat memberikan respon dengan lebih baik terhadap situasi permainan di lapangan.

Aspek lain dari visi dalam sepakbola yang sangat penting adalah dapat mengenali sebuah chance atau peluang. Pemain dengan visi yang baik dapat mengenali sebuah peluang dan membuat keputusan yang tepat. Dengan kemampuan ini pemain dapat melihat peluang serangan yang sedang berkembang di lapangan, ruang kosong di belakang pertahanan lawan, atau bahkan peluang umpan yang potensial. Kemampuan untuk melihat dan memanfaatkan peluang ini dapat menjadi sebuag pembeda di hasil akhir pertandingan.

Visi dalam sepakbola modern merupakan sebuah atribut yang dapat ditingkatkan melalui berbagai latihan, pengalaman, dan pemahaman taktik yang mendalam. Pemain yang berkomitmen untuk mengembangkan visi mereka dapat melakukannya melalui berbagai latihan khusus, seperti latihan pengamatan lapangan, simulasi permainan, dan permainan situasional seperti latihan El Rondo yang diperkenalkan oleh Pep Guardiola. Berbagai Latihan ini akan dapat membantu meningkatkan kemampuan pemain dalam membaca permainan, mengenali pola taktik, dan membuat keputusan di lapangan.

Tidak dapat terbantahkan bahwasannya pemain dengan visi yang baik terutama pemain berposisi gelandang memiliki keunggulan dalam permainan sepakbola masa kini. Gelandang berkualitas akan dapat melihat lebih jauh ke depan, memahami situasi di lapangan dengan lebih baik, dan merespon dengan cepat terhadap segala perubahan di lapangan. Dengan visi yang kuat juga akan membantu dalam bersinergi dengan rekan satu tim, mendiskusikan sebuah ide, dan menyelaraskan diri dalam sistem permainan.

Namun, visi hanya salah satu dari atribut penting untuk menentukan kualitas seorang pemain sepakbola. Kemampuan fisik, keterampilan teknis, dan faktor mental juga merupakan atribut penting lainnya yang harus selaras dengan kualitas visi. Visi hanyalah salah satu aspek dari keseluruhan paket yang menjadikan seorang pemain sepakbola yang berkualitas.

Kevin de Bruyne, Sumber: SportsPro Media
Kevin de Bruyne, Sumber: SportsPro Media

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun