Selain kelebihan, Kepemimpinan Trasnformasional pun memiliki beberapa kekurangan yang tak bisa dipungkiri. Kekurangan tersebut diantaranya (1) waktu yang lama untuk melihat hasilnya.(2) Ketergantungan terhadap setiap individu. (3)Berpotensi disalahgunakan, karena jangan sampai ada pemimpin yang sewenang-wenang .(4) Tidak efektif pada situasi tertentu.
kelebihan dan kekurangan yang telah dipaparkan merupakan kausalitas yang harus dihadapi oleh seorang pemimpin transformasional. Bagi penulis, sesuatu yang sempurna itu hanyalah utopia. karena semua pasti memiliki kelebihan dan kekurangan pada porsinya masing- masing. Penulis juga berharap bahwa kedepannya harus ada pemimpin yang menerapkan sistem transformasional dengan baik dan benar tanpa ada keterlibatan oligarki dan dinasti yang dapat merusak tatanan organisasi serta tatanan demokrasi dalam bernegara.
Karena menurut penulis pemimpin yang baik itu harus memiliki kemampuan memperngaruhi orang lain, memiliki visi yang jelas, memberikan perhatian lebih kepada anggota, menanamkan optimisme, memberikan teladan serta menjadi panutan serta dapat mengembangkan organisasi baik itu organisasi yang kecil, maupun organisasi besar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H