Mohon tunggu...
Ari Subarkah
Ari Subarkah Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Prodi Pendidkan Kepelatihan Olahraga

Saya adalah seorang dosen di Program Studi Pendidkan Kepelatihan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Jakarta. Saya sudah mengajar sejak Tahun 2005. Saya juga seorang pelatih bulutangkis dan saat ini sedang menangani atlet-atlet PELATNAS

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pelatihan Massage untuk Penanganan Pertama Cidera Olahraga bagi Pelatih Olahraga di Kota Bekasi

3 November 2021   10:34 Diperbarui: 3 November 2021   10:49 499
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) menjadi agenda tahunan dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) bersama Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UNJ. Kegiatan tahunan ini merupakan kegiatan yang dilakukan untuk mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang di dalamnya terdapat: Pendidikan, Pengajaran dan Penelitian. Kegiatan PkM yang dilakukan oleh dosen prodi Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) FIK UNJ Tahun 2021 adalah Pelatihan Massage. Sasaran peserta dari kegiatan ini adalah pelatih dan guru olahraga di kota Bekasi. Namun, kegiatan ini dilakukan secara daring. Hal ini dikarenakan adanya peraturan Pemerintah yang masih membatasi kegiatan secara masal.

Ketua Pelaksana PkM LPPM UNJ, Ari Subarkah, M.Pd menyatakan bahwa kegiatan ini dilatarbelakangi oleh perlunya peningkatan kemampuan pelatih dalam melakukan penanganan pertama pada cidera olahraga, ataupun memberikan sekedar penyegaran kepada atlet setelah bertanding melalui massage. Dimana seperti diketahui bahwa dalam melakukan kegiatan olahraga baik dalam pertandingan maupun latihan kemungkinan akan mengalami banyak kecelakaan yang biasa disebut dengan cidera olahraga sebagai akibat aktivitas anggota banda di luar dugaan. Yang mana risiko cidera yang diderita oleh atlet dapat menyebabkan kualitas dan performanya di lapangan akan menurun.

"Kegiatan ini merupakan salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengajak para pelatih dan guru olahraga untuk dapat memahami tentang pengetahuan terkait dengan jenis-jenis cidera dan berbagai teknik-teknik massage untuk pemulihan maupun penyegaran/pemeliharaan. Karena massage merupakan salah satu usaha yang penting dalam persiapan dan pemeliharaan kondisi fisik seorang atlet", ujar Ari Subarkah kepada wartawan Sabtu, (16/10/2021). 

Lebih lanjut Ari Subarkah menegaskan bahwa kegiatan ini dilakukan pada bulan Oktober 2021 dengan cara daring dengan menggunakan aplikasi zoom. Meskipun, kegiatan ini dilakukan dengan cara daring, namun tidak menurunkan antusiasme para peserta dalam mengikuti kegiatan pelatihan ini. Hal ini dibuktikan dengan adanya interaksi yang tinggi antara peserta kepada pemateri. Kegiatan ini dapat terlaksana berkat kerjasama antara FIK UNJ dengan KONI Kota Bekasi.

Menanggapi kegiatan ini, Ketua Bidang Penelitian Pengembangan dan Sport Science, Dr. Dindin Abidin, SPd, M.Pd, AIFO, menegaskan bahwa KONI Bekasi sangat mengapresiasi kegiatan pelatihan yang telah dilakukan oleh FIK UNJ untuk para pelatih dan guru olahraga. Dan beliau berharap bahwa kegiatan yang seperti ini dapat dilakukan dengan cara tatap muka, karena untuk pelatihan massage akan lebih menambah ketarmpilan peserta apabila diiringin dengan praktek tidak hanya melalui online. (17/10/2021).

Pelatihan massage yang dilakukan sangat menarik perhatian para peserta, karena materi ini sangat penting dan berharga jika diterapkan kedalam latihan--latihan bagi para atlet dengan efek rangsangan terhadap fungsi--fungsi tubuh dan penyesuaianya terhadap latihan yang semakin lama menjadi semakin berat. Juga untuk memulihkan kondisi badan yang lelah setelah mengalami aktivitas dengan waktu yang secepat--cepatnya ke dalam keadaan seperti semula, ujar Ari Subarkah.

Di dalam menyampaikan materi, Ari Subarkah selalu memberikan motivasi kepada para peserta ntuk terus meningkatkan pengetahuan mereka tentang cidera olahraga dan penanganan yang perlu dilakukan serta selalu melakukan latihan untuk penangan cidera salah satunya adalah dengan massage.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun