Tim PKM-PM IPB yang diketuai oleh Arisma Diyanti telah berhasil melaksanakan program pengabdian di Rumah Yatim Nurun Nisa. Tim ini terdiri dari Dewi Sintawati, Siska Nurhalisa, M. Afif Fathin R., dan Yuda Trianggara, dengan Dosen Pendamping Dr. Yusalina, M.Si. Mereka menyusun program Sipeture yang merupakan akronim dari Simulation Perfect Job in Future bertajuk "Pembinaan Remaja Yatim Nurun Nisa Berbasis Pendekatan Konstruktivisme guna Mempersiapkan Kehidupan Pascasekolah melalui Metode Guided Discovery-Simulation Learning". Program ini memiliki tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, serta mengembangkan minat dan bakat remaja yatim.Â
Tim Sipeture berkolaborasi dengan Rumah Yatim Nurun Nisa yang terletak di Desa Kedungbadak, Kec. Tanah Sereal, Kota Bogor. Program ini berfokus pada 16 remaja yatim dengan rentang usia 12-15 tahun. Masa remaja merupakan masa untuk mengeksplorasi dan mengembangkan diri.Â
Remaja akan berkembang secara optimal jika mendapatkan perhatian dari individu dewasa, baik dari orangtua, guru, ataupun kerabat lain yang dapat menjadi pembimbing bagi mereka. Dalam pelaksanaannya, program Sipeture terbagi dalam beberapa pertemuan, dimulai dari Sipeture Analis, Sipeture Leader, Sipeture Entre, Tes MBTI, Mentoring, dan diakhiri dengan Cerita Cita berupa pembuatan esai yang menceritakan perjalanan program dari perspektif sasaran.Â
Salah satu hal menarik dari program Sipeture yaitu penggunaan Metode Guided Discovery-Simulation Learning, sehingga peserta mengkonstruksi pemikirannya dan membentuk keterampilan mereka sendiri dengan guru yang hanya bertindak sebagai fasilitator. Dengan demikian, program Sipeture diharapkan dapat menjadi bekal bagi sasaran dalam meningkatkan kemandirian dan menghadapi tantangan di masa depan.
Keberhasilan program Sipeture dapat dilihat dari perubahan positif yang dialami oleh sasaran, di antaranya lebih berani berpendapat, percaya diri, dan terbiasa dalam berdiskusi dan mengelola tim. Semua ini tercapai dengan dukungan penuh dari penyelenggara dan pihak mitra.Â
"Sipeture! Bright Your Future"
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H