Hal ketiga adalah menentukan pilihan bingkisan lebaran sesuai karakter penerima. Tujuannya adalah agar bingkisan yang dikirim lebih personal dan intim alias sesuai dengan kebutuhan si penerima. Dengan menentukan karakter penerima bingkisan, maka akan diketahui barang-barang apa yang sesuai dengan karakter penerimanya agar lebih berkesan. Sebaiknya tidak mengirim bingkisan lebaran one size fits all atau "satu jenis cocok untuk diberikan pada semua orang". Untuk itu perlu riset kecil-kecilan terlebih dahulu.
Jadi kalau kita mengetahui bahwa orang yang akan dikirimi bingkisan lebaran adalah seorang kutu buku, tidak ada salahnya bila di dalam bingkisan terdapat buku kesukaannya, bukan peralatan masak.
Apabila bingkisan lebaran bermaksud untuk dikirimkan ke keluarga dekat atau mertua, maka benda-benda yang mungkin cocok sebagai bingkisan lebaran adalah peralatan masak maupun set tableware. Selain bermanfaat, bisa dipakai dalam waktu lama.
Sementara itu, benda-benda lain yang bisa menjadi bingkisan lebaran adalah produk kosmetik dan skincare, lilin aromaterapi, peralatan ibadah dan yang paling umum adalah kue kering aneka rasa. (AHU)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H