Amalan lain yang bisa diperbaiki antara lain menambah pelaksanaan sholat sunah sebelum dan sesudah sholat wajib lima waktu; memperbanyak sholat malam (tahajud) dan sholat hajat termasuk pula sholat dhuha dan memperbanyak bacaan ayat-ayat Al Quran, jika memungkinkan mengkhatamkan Al Quran minimal sekali.
Â
Target ketiga meningkatkan ibadah sosial, baik di dunia nyata ataupun di dunia maya. Hal ini antara lain dilakukan dengan memperbanyak silahturahmi ataupun berbagi informasi yang bermanfaat di media sosial, salah satunya adalah membuat postingan teratur di Kompasiana, setidaknya satu artikel per hari.
Target keempat adalah menambah sedekah setiap hari di bulan Ramadan. Salah satu cara yang dilakukan adalah menyiapkan uang cash di saku sehingga bisa mengisi kotak amal kapan pun, khususnya saat sholat di masjid atau musholla.
Target terakhir atau kelima adalah menyiapkan sedekah dalam bentuk memberi makan orang-orang yang berbuka puasa. Program sedekah khusus ini dapat dilakukan antara lain dengan menyiapkan beberapa bungkus makanan sebelum maghrib tiba. Kemudian, paket-paket makanan itu dibagikan kepada orang-orang yang hendak berbuka puasa di masjid-masjid. Selain menyiapkan paket makanan, sedekah makanan juga bisa berupa uang ke panitia buka puasa bersama setempat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H