Lewat sosok olahragawan dapat dilakukan penanaman nilai-nilai Pancasila, pembentukan karakter bangsa dan penguatan semangat nasionalisme. Penanaman nilai-nilai Pancasila tidak hanya dilakukan secara formal, tetapi juga non-formal melalui olahraga.
Penanaman nilai-nilai Pancasila secara non-formal melalui olahraga antara lain bisa dilihat dari sosok Susi Susanti dan Alan Budikusuma yang berhasil meraih medali emas Olimpiade Barcelona 1992.Â
Atas keberhasilan keduanya, untuk pertama kalinya lagu Indonesia Raya berkumadang dan Merah-Putih berkibar pada ajang multievent olahraga terbesar di dunia itu.
Keberhasilan Susi dan Alan tidak diraih dengan jalan pintas melainkan kerja keras dan kedisiplinan meski kondisinya pada saat itu tidak sepenuhnya mendukung, khususnya dikaitkan dengan ketidakjelasannya sebagai warga negara Indonesia  keturunan Tionghoa.
Kini, di hari ketika kita memperingati Haornas 2020 dengan tema yang gagah "Sports Science, Sports Tourism dan Sports Industry," maka kita diingatkan bahwa olahraga bisa menjadi sarana pariwisata dan pengembangan industri olahraga.Â
Dan yang juga tidak kalah penting adalah olahraga dapat digunakan untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila kepada generasi muda secara non-formal.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H