Mohon tunggu...
Arimbi Haryas Prabawanti
Arimbi Haryas Prabawanti Mohon Tunggu... Jurnalis - Behind Arimbihp Photo and Craft

Half Photographer, half a Journalist Tempo.co

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Panduan Berwisata Naik Mobil Listrik di Solo

2 Januari 2022   15:49 Diperbarui: 5 Januari 2022   15:26 380
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Surakarta - Kota Solo merupakan salah satu destinasi wisata favorit para pengunjung yang datang dari berbagai daerah.

Hal itu karena, Solo memiliki berbagai potensi mulai dari kekayaan budaya, alam hingga kulinernya yang sayang untuk dilewatkan.

Nah, bagi yang ingin berwisata mengelilingi Solo dengan lebih praktis, hemat, dan mudah, kini kamu bisa menggunakan mobil listrik.

Armada wisata yang resmi diluncurkan Dinas Perhubungan (Dishub) Surakarta pada Sabtu, (01/01/2022) itu dapat kamu gunakan tanpa dipungut biaya sepeserpun alias gratis.

Sebagai informasi, mobil listrik tersebut merupakan hibah dari Tahir Foundation beberapa waktu lalu.

Jika ingin mencobanya, berikut ini petunjuk lengkap untuk naik mobil listrik:

  1. Melakukan reservasi atau pemesanan melalui Whatsapp (WA) di nomor 081392493xxx atau datang langsung ke Dishub Surakarta yang beralamat di Jalan Menteri Supeno Nomor 7, Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57139.
  2. Saat reservasi, kamu perlu memilih jam perjalanan (09.00/11.00/14.00 WIB).
  3. Tentukan rute perjalanan yang kamu inginkan.(Pilih salah satu, tidak bisa ketiganya)
  • Rute 1: Benteng Vastenburg-Pasar Gedhe-Keraton Kasunanan-Baluwarti-Batik Kauman
  • Rute 2: Kampung Batik Laweyan-Sondakan-Pasar Jongke-Pajang
  • Rute 3: Mangjunegaran-Stadion Manahan-Pasar Ikan-Pasar Depok.

Setelah melakukan reservasi dan mendapat tiket, ada baiknya kamu datang 30 menit sebelum jam pemberangkatan agar bisa memilih tempat duduk.

Jangan lupa, saat mobil listrik hendak berangkat, berikan tiket ke pengemudi sekaligus melakukan absensi.


Video Tutorial naik mobil listrik, Sabtu (1/1/2022).

Bagaimana bila hujan?

Meski sudah boleh digunakan untuk umum, mobil listrik tidak beroperasi bila sedang hujan karena bisa mengganggu kenyamanan penumpang.

Tak hanya itu, jika hujan datang saat perjalanan belum selesai, maka mobil akan kembali ke tempat pemberangkatan atau dengan kata lain perjalanan tidak bisa dilanjutkan.

Jika hal tersebut terjadi, kamu tak perlu kecewa, karena perjalanan bisa dilanjutkan di hari lainnya.

Kamu juga bisa mencoba alternatif wisata lainnya seperti mengunjungi Taman Balaikambang yang berada tak jauh dari Dishub, atau mencicipi aneka kuliner dengan harga merakyat di sekitar shelter Manahan.

Mudah dan menarik bukan? Selamat mencoba!





Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun