Iyes, mudah sekali memang.
Lebih mudah nyari rumah di SiKasep daripada nyari pacar, eh.
Dalam hal ini Kementerian PUPR memang sudah berkomitmen di dalam memudahkan masyarakat untuk mendapatkan layanan pembiayaan rumah.
Sehingga lahirlah SiKasep ini.
Dan FYI aja yaa buat kamu, bahwa melalui aplikasi SiKasep ini, PPDPP mencatat per 12 Juni 2020 sudah ada 167.835 pendaftar. Dan sebanyak 63.414 user telah dinyatakan lolos dalam subsisi checking dan sebanyak 66.633 orang telah merasakan manfaat dari FLPP.
Penyaluran FLPP tahun 2020 ini sudah mencapai Rp 6,73 triliun (ini semuanya duit bukan daun) untuk 66.633 unit rumah atau telah mencapai 65,01%.
Hmmmm, gurih sekali.
Angka tersebut memberikan suatu indikasi bahwa antusiasme masyarakat terhadap SiKasep ini sangatlah tinggi. Selain memudahkan di dalam mencari rumah idaman, dengan memanfaatkan aplikasi SiKasep ini juga kamu turut mendukung kampanye social distancing untuk menekan laju penyebaran virus Covid-19.
Kapan lagi coba dapat mudah cari rumah sambil duduk santuy di rumah?
#1dekadeFLPP
#KaryaTulisSiKasep
#DBLKaryaTulisSiKasep
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H