Pemerintah Kota Yogyakarta pelu lebih aware, membuka mata dan telinga selebar-lebarnya agar lebih cepat dan cekatan dalam menangani berbagai tantangan yang dihadapi. Yogyakarta sudah dikenal sebagai gudangnya orang kreatif. Untuk itu, kolaborasi kreatif menjadi ruang yang paling memungkinkan untuk dilakukan. Dengan berbagai ahli yang tersedia di ratusan kampus yang ada di DIY, Yogyakarta tentu bisa lebih cepat menjadi benchmark dan teladan pengelolaan kota di Indonesia.
Kota Gudeg ini adalah kota yang dicintai banyak orang. Sehingga apapun yang terjadi dengan dinamikanya akan cepat menjadi perhatian. Semoga di hari ulang tahunnya yang ke-261 hari ini Kota Yogyakarta semakin cepat berbenah dan berubah menjadi sebenar-benarnya kota yang berhati mantan, eh nyaman :)Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H