Jadi para hadirin sekalian, pentingnya Pendidikan Agama Islam pada generasi muda adalah mewujudkan cita-cita masyarakat Islam yang sesuai dengan perintah Allah SWT. dan menanamkan Akhlakul Karimah. Pembelajaran pendidikan agama islam bagi anak usia dini yaitu suatu proses interaksi dan pengenalan yang berlangsung antara peserta didik dan pendidik untuk mendapatkan pengetahuan dan menghayati, meyakini dan mengamalkan  ajaran agama Islam.
Tetapi pembelajaran pendidikan agama Islam harus disesuaikan dengan tahap perkembangan pada anak usia dini terutama dalam memberikan materi maupun pemilihan metodenya, para orang tua jangan sampai salah memilih cara untuk mendidik anak.
Mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan, undzur ma qola, wa la tandzur man qola (jangan di lihat siapa yang menyampaikan tapi lihatlah apa yang di sampaikan). Jika ada yang baik itu datangnya dari Allah SWT, dan jika ada yang buruk maka itu datangnya dari diri saya sendiri. Wallahul muwaffiq ila aqwamit-thariiq, wassalamualaikum warahmatullahi wa barakatuh.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H