Â
Kelompok Tani Mekar Sari  merupakan wadah berkumpulnya segenap petani yang memiliki lahan pertanian/perkebunan yang masih belum maksimal pengolahannnya. Kelompok Tani ini merupakan kelompok Swadaya Masyarakat petani yang tergabung dan tumbuh berdasarkan keakraban, keselarasan serta kesamaan kepentingan dalam pemanfaatan sumber daya pertanian untuk bekerjasama dalam peningkatan produtivitas usaha di bidang pertanian.
Dengan di dorong oleh kesadaran dan keinginan yang kuat, sekaligus sebagai upaya membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan, menekan angka pengangguran khususnya di wilayah Gerem Pawiki -- Sukadana Baru lampung Timur. Maka Para petani tersebut sepakat membentuk kelompok  yang di berinama Kelompok Tani Mekar Sari. Dengan diketuai oleh AGUS SLAMET SUSANTO, S.Pd. Poktan Mekar Sari mengelola kebun lada seluas 30 ha dengan produktivitas per ha mencapai 2 ton/ha/tahun.
Dinamika Kelompok, Dinamika berarti adanya interaksi dan interdependensi antara anggota kelompok yang satu dengan anggota kelompok yang lain secara timbal balik  dan antara anggota dengan kelompok secara keseluruhan. Kelompok adalah suatu unit yang terdapat beberapa individu yang mempunyai kemampuan untuk berbuat dengan kesatuannya dengan cara dan atas dasar kesatuan persepsi. Dengan demikian pengertian dinamika kelompok ditinjau dari istilah mengandung arti yaitu berkelompok yang selalu memiliki gairah dan semangat untuk bekerja dan dengan mempuyai tujuan sesuatu yang ingin dicapai oleh kelompok .
Pasti setiap kelompok atau suatu Organisasi mempunyai Visi, Misi untuk mencapai tujuan Bersama dan yang diinginkan. Begitu pula Kelompok Tani Mekar Sari mempunyai Visi yaitu :Terwujudnya Kelompok Tani Mekar Sari yang mandiri, berkesinambungan dan berwawasan lingkungan. Dengan Misi Memajukan kerjasama antar petani dalam mengelola sumber daya alam dan mengembangkan sumber daya manusia untuk ketahanan pangan dan pendapatan secara berkelanjutan. Dan Tujuan Mewujudkan tata kehidupan sosial, ekonomi petani dengan pendidikan bersifat terbuka, mandiri dan indefenden.
Agenda kelompok tani Mekar Sari adalah agenda yang dibuat berdasarkan hasil keputusan musyawarah kelompok yang diperkuat dengan daftar hadir anggota , berita acara dan hasilnya ditulis oleh Notulen dalam buku Notulen Musyawarah. Maksud dari Agenda ini adalah sebagai acuan dan pedoman dalam melakukan kegiatan kelompok agar lebih terencana dan terarah sehingga tujuan kelompok dapat tercapai sesuai dengan visi dan misi yang diharapkan.
Berikut ini adalah Agenda atau kegiatan yang telah dilakukan kelompok Tani Mekar Sari :
1. Pertemuan satu bulanan
2. Pengembangan Koperasi Kelompok Yang Sehat
3. Penelitian dan inovasi dalam pertanian dan perkebunan
4. Pembinaan dari Dinas pertanian , perkebunan, serta dinas peternakan kabupaten Lampung Timur dan Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Lampung.
5. Pengajuan Proposal
6. Keterlibatan dalam GAPOKTAN
7. Sinergis dan mendukung program pemerintah
selain itu, kelompok tani Mekar sari juga berusaha tertib dalam administrasi baik pembukuan   maupun keuangan. Dalam pembukuan telah dibuat : buku biodata Anggota kelompok, buku luas lahan dan areal perkebunan lada yang dimiliki anggota, buku tamu, buku daftar hadir anggota. Dalam administrasi keuangan telah digunakan juga buku besar ( buku yang mencatat keluar masuk uang dalam koperasi). Menurut ketua Mekar Sari tersebut, anggota Poktan memiliki kemandirian dalam pengelolaan kebunnya dan telah mampu menghasilkan produk turunan seperti lada bubuk dan sirup merica.
Dengan demikian Tujuan dinamika kelompok adalah meningkatkan proses interaksi antara anggota kelompok, meningkatkan produktivitas anggota kelompok, mengembangkan kelompok ke arah yang lebih baik, lebih maju serta meningkatkan kesejahteraan hidup anggotanya. Karena pasti setiap manusia pasti membutuhkan orang lain juga.
                                           Â