Mohon tunggu...
Ari Budiyanti
Ari Budiyanti Mohon Tunggu... Guru - Lehrerin

Sudah menulis 2.953 artikel berbagai kategori (Fiksiana yang terbanyak) hingga 27-10-2024 dengan 2.345 highlights, 17 headlines, 111.175 poin, 1.120 followers, dan 1.301 following. Menulis di Kompasiana sejak 1 Desember 2018. Nomine Best in Fiction 2023. Masuk Kategori Kompasianer Teraktif di Kaleidoskop Kompasiana selama 4 periode: 2019, 2020, 2021, dan 2022. Salah satu tulisan masuk kategori Artikel Pilihan Terfavorit 2023. Salam literasi 💖 Just love writing 💖

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Kasih Ibu Tidak Sederhana

22 Desember 2021   05:05 Diperbarui: 22 Desember 2021   05:09 206
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto: brilio.net

Sembilan bulan sepuluh hari aku di rahimmu, Ibu
Ke mana saja pergi aku ikut selalu
Tambah hari tambah berat hadirku
Namun memberimu sukacita sepenuh kalbu

Saat kulahir dengan tangis penuh tanya
Aku sungguh lupa apa yang kurasa
Banyak yang tak kumengerti makna
Dalam kasih ibu kurasakan segala cinta

Merawatku
Menjagaku
Mendidikku
Melindungiku
Menolongku

Dalam banyak peristiwa yang terjadi
Aku semakin memahami dan mengerti
Betapa kasih sayang ibu sungguh tak terperi
Tak akan terganti

Meski beribu kebaikan mampu kuberi
Tak bisa membalas segala dedikasi
Kasih ibu sepanjang masa
Selalu saja mencinta bahkan hingga usia senja

Selamat Hari Ibu
Dalam segala rasa cinta Ananda
Semoga senantiasa bahagia
Dalam sehat raga yang terjaga

Salam hormatku
Untukmu Ibu
...

Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti

21 Desember 2021


52-1.923 

Puisi dibuat untuk memperingati Hari Ibu 2021 yang diperingati pada 22 Desember

Untuk semua Ibu yang terpuji

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun