Mohon tunggu...
Ari Budiyanti
Ari Budiyanti Mohon Tunggu... Guru - Lehrerin

Sudah menulis 2.953 artikel berbagai kategori (Fiksiana yang terbanyak) hingga 27-10-2024 dengan 2.345 highlights, 17 headlines, 111.175 poin, 1.120 followers, dan 1.301 following. Menulis di Kompasiana sejak 1 Desember 2018. Nomine Best in Fiction 2023. Masuk Kategori Kompasianer Teraktif di Kaleidoskop Kompasiana selama 4 periode: 2019, 2020, 2021, dan 2022. Salah satu tulisan masuk kategori Artikel Pilihan Terfavorit 2023. Salam literasi 💖 Just love writing 💖

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Inspirasi dalam Diri

25 Oktober 2021   20:53 Diperbarui: 25 Oktober 2021   21:06 176
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto: Travel and Books FB Page

Semburat jingga terbayang di kenangan
Tentang sebuah peristiwa pada suatu masa
Penghias angkasa yang makin memudar warna
Oleh perginya sang surya dalam selepas pandang

Aku menghitung bintang yang tak jua bertambah
Hanya kerlipnya saja beberapa
Sambil berusaha memberi semangat yang menggugah
Karena mendung malam seolah ikut menyelimuti jiwa

Namun aku tahu tak boleh larut dalam asa yang hampir karam
Hanya karena perjuangan batin tak jua menemukan titik akhir
Bahwa segala langkah yang diusahakan seolah ikut tenggelam
Dalam kepungan amarah yang memberi getir

Aku tahu hanya bisa bangkit lagi
Aku tahu harus kembali beranjak dari titik lelah
Aku tahu bahwa garis finis masih menanti
Menungguku menyelesaikan segala petualangan kehidupan nan penuh

Hingga ku menebar inspirasi kembali dari hati yang sudah terbebas dari jerat putus asa
...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
25 Oktober 2021

30-1.802

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun