Mohon tunggu...
Ari Budiyanti
Ari Budiyanti Mohon Tunggu... Guru - Lehrerin

Sudah menulis 2.953 artikel berbagai kategori (Fiksiana yang terbanyak) hingga 27-10-2024 dengan 2.345 highlights, 17 headlines, 111.175 poin, 1.120 followers, dan 1.301 following. Menulis di Kompasiana sejak 1 Desember 2018. Nomine Best in Fiction 2023. Masuk Kategori Kompasianer Teraktif di Kaleidoskop Kompasiana selama 4 periode: 2019, 2020, 2021, dan 2022. Salah satu tulisan masuk kategori Artikel Pilihan Terfavorit 2023. Salam literasi 💖 Just love writing 💖

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Penghasilan Menulis dari K-Rewards

20 Juli 2021   16:40 Diperbarui: 20 Juli 2021   21:46 640
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri Tangkap Layar Penghitungan oleh Penulis

Saya sudah menuliskan kisah saya yang berhasil menulis sebanyak 60 artikel dalam 20 hari. Anda bisa baca pada artikel sebelumnya. Silakan baca di sini. Semoga memotivasi.

Anda juga pernah membaca kiat-kiat dari saya untuk bisa memperoleh K-Rewards di Kompasiana dengan cara yang saya lakukan. Artikelnya bisa dibaca di sini.

Saya rasa hal baik memang harus dibagikan jika itu bermanfaat bagi sesama. Setidaknya dalam karya tulisan saya. Seperti pada artikel ini akan saya tuliskan penghasilan saya selama 16 bulan dari menulis.

Iya saya mendapat K-Rewards dari Kompasiana selama 16 bulan berturut-turut tanpa jeda. Dimulai dari bulan Maret 2020 hingga bulan Juni 2021. Berikut ini nominal K-Rewards yang saya dapat dan jumlah perolehan views yang tertera di akun Kompasiana Ari Budiyanti.

Data K-Rewards tahun 2020
Maret 2020: Rp 56.715,- (views: 3.8 k)
April 2020: Rp 91.665,- (views: 6.1 k)
Mei 2020: Rp 102.195,- (views: 6.8 k)
Juni 2020: Rp 140.310- (views: 8.1 k)
Juli 2020: Rp 118.400,- (views: 5.9 k)
Agustus 2020: Rp 114.406,- (views: 6.9 k)
September 2020: Rp 195.825,-(views: 9.0 k)
Oktober 2020: Rp 224.900,- (views: 8.1 k)
November 2020: Rp 342.370,-(views: 10.9k)
Desember 2020: Rp 339.774,- (views: 9.6 k)
Total= Rp. 1.726.560,-

Data K-Rewards tahun 2021

Januari 2021: Rp 145.528,- (views: 12.8 k)
Februari 2021: Rp 148.640,- (views: 9.3 k)
Maret 2021: Rp 138.030,- (views: 9.2 k)
April 2021: Rp 98.880,- (views: 2.8 k)
Mei 2021: Rp 127.070,- (views: 3.9 k)
Juni 2021: Rp 98.212,- (views: 3.9 k)
Total= Rp. 756.360,-

Jadi menulis di Kompasiana selama 16 bulan terakhir saya mendapatkan penghasilan Rp. 2.482.920,-.

Syukur kepada Tuhan. Tidak perlu membandingkan dengan siapapun. Ini berkat Tuhan untuk saya. 

Dokpri Tangkap Layar Penghitungan oleh Penulis
Dokpri Tangkap Layar Penghitungan oleh Penulis
Tulisan data K-Rewards ini semata-mata untuk mengingatkan saya pribadi bahwa kegiatan menulis di Kompasiana selama 16 bulan ini juga dijadikan Tuhan saluran berkat untuk saya.

Ini salah satu cara saya mengabadikan pencapaian saya yang lainnya dan mengingatkan saya pada berkat Tuhan melalui menulis. Ternyata konsistensi saya menulis di Kompasiana bukan hanya menghasilkan artikel saja namun juga uang.

Dokpri
Dokpri

Siapa sih yang tidak butuh uang? Kita semua pasti membutuhkannya. Demikian halnya dengan uang yang dtransfer tiap bulan oleh Kompasiana melalui go pay ini ternyata sangat bermanfaat buat saya apalagi kala pandemi. Terima kasih Kompasiana.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun