Hari ini aku mencapai di angka 1414 tulisan
Sebuah jejak catatan perjalanan
Sebagai penanda dan pengakuan
Atas talenta anugerah Tuhan yang kukembangkan
Teruntuk semua sahabat di Kompasiana
Terima kasih atas apresiasi yang dilimpahkan
Pada setiap karya kutorehkan
Dalam lembar-lembar kata dengan pesona nan sederhana
Aku tahu keberadaanku di kanal fiksiana
Membuatku menghiasi dunia literasi dengan rangkaian aksara
Terlebih banyak dalam karya puisi
Karena hatiku sedang ingin menguntai rasa
Pada angka satu yang penuh makna
Terangkai dengan angka 4 yang memesona
Menghasilkan paduan menarik
Karya ke 1414 tepat di angka cantik
Ini hanya sebuah caraku
Untuk memberi makna pada karya
Sebagai pelipur batin yang merana
Pemberi semangat pada pilu yang melanda kalbu
Pada malam ini kuuntai lagi aneka kata
Dalam kesatuan bahasa yang kucinta
Memberi sebuah makna pada jiwa
Untuk lebih mencintai menulis seperti semerbak wijaya kusuma
Tak perlu memaksa inspirasi hadir tiap hari
Tak juga perlu memaksa menulis saat tak sanggup merangkai nada
Hanya janganlah berhenti mencintai kegiatan ini
Agar pada masanya tercipta lagi karya
Pada angka 1414 di malam ini
Bertepatan dengan mekarya bunga
Sang ratu malam yang putih tak bernoda
Pun inginku melukiskan batin dalam mengembangkan inspirasi
Bersemangatlah bersamaku wahai semua
Dalam karya penuh cinta pada literasi
Mengembangkan budaya cinta baca
Meningkatkan kesadaran akan edukasi
...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
17 Maret 2021
Artikel ke 1414
Persembahan hati untuk literasi
Note: ratu malam julukan untuk bunga wijaya kusuma / the cereus
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H