Mohon tunggu...
Ari Budiyanti
Ari Budiyanti Mohon Tunggu... Guru - Lehrerin

Sudah menulis 2.953 artikel berbagai kategori (Fiksiana yang terbanyak) hingga 27-10-2024 dengan 2.345 highlights, 17 headlines, 111.175 poin, 1.120 followers, dan 1.301 following. Menulis di Kompasiana sejak 1 Desember 2018. Nomine Best in Fiction 2023. Masuk Kategori Kompasianer Teraktif di Kaleidoskop Kompasiana selama 4 periode: 2019, 2020, 2021, dan 2022. Salah satu tulisan masuk kategori Artikel Pilihan Terfavorit 2023. Salam literasi 💖 Just love writing 💖

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Koleksi Prangko Gambar Bunga sebagai Harta Berharga

25 September 2020   13:11 Diperbarui: 25 September 2020   15:25 581
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salah satu hobi saya di masa lalu adalah mengoleksi prangko. Saya pernah menuliskan kisah ini di Kompasiana. Anda bisa baca di sini.

Beberapa koleksi prangko favorit saya adalah prangko gambar bunga. Tidak banyak koleksi prangko gambar bunga yang saya miliki. Beberapa prangko ucapan Selamat Hari Raya dihiasi gambar bunga. 

Ini menjadi gambaran keindahan tersendiri dengan hadirnya bunga-bunga. Sama seperti hati saya yang mendadak berbunga-bunga mendapati topik pilihan tentang tanaman hias di Kompasiana. Rasanya saya ingin memenuhi laman Kompasiana dengan bunga sampai akhir September.

Setidaknya saya sudah menulis 5 artikel tema bunga setiap hari berturut-turut. Mulai dari tanaman hias bunga pukul empat, kemuning, soka, anggrek dan euphorbia. Semua tanaman hias tersebut adalah koleksi saya di rumah. 

Kali ini saya juga ingin mengangkat tema koleksi bunga yang lainnya, yaitu prangko gambar bunga.  

1. Prangko Republik Indonesia edisi tahun 1996 (Rangkaian Bunga: Selamat Hari Raya)

Dokpri 2
Dokpri 2
Prangko di atas diluncurkan tahun 1996 bertajuk ucapan Selamat Hari Raya. Bunga-bunga yang menghiasi prangko tersebut ada beberapa macam. Sayang sekali tidak disebitlan namanya. 

Dari pengamatan saya terhadap morfologi bunga tersebut, kira-kira namanya bunga anggrek, mawar dan seruni. Maafkan jika salah. Setidaknya ada paling sedikit tiga macam bunga dalam gambar prangko di atas.

Bunga-bunga yang beraneka warna memang indah jika dirangkaikan.


2. Prangko Republik Indonesia edisi tahun 1996 (Anggrek: Selamat dan Sukses)

Dokpri 3
Dokpri 3
Pada prangko di atas, tertera ucapan Selamat dan Sukses. Ini menggambarkan prangko tersebut bertemakan ucapan selamat. Gambar bunga anggreknya ada tiga macam warna. Menurut saya ketiganya termasuk jenis anggrek Dendrobium. Jika saya salah, mohon diberi ralat di kolom komentar. Terimakasih.


3. Prangko Republik Indonesia edisi tahun 1996 (Rangkaian Bunga: Selamat Tahun Baru)

Dokpri 3
Dokpri 3
Bunga-bunga memang indah dan biasanya identik dengan perayaan sukacita. Termasul dalam prangko di atas, yang terbit tahun 1996 dengan ucapan Selamat Tahun Baru. Ini menggambarkan lagi sebuah keindahan dan harapan baru melalui perlambang bunga-bunga. 


4. Prangko Indonesia edisi tahun 2001 (Mawar Merah: Ucapan Selamat)

Dokpri 4
Dokpri 4
Ada juga prangko dengan gambar 1 saja jenis bunga besar. Mawar merah yang terbit tahun 2001. Tiap helai mahkota bunganya nampak jelas. Ini sebuah gambar prangko yang indah. Prangko ini bertemakan ucapan selamat atau greeting stamp. 

Bunga-bunga dipilih untuk gambar prangko yang menyatakan ucapan selamat. Setidaknya itu yang ada dalam buku koleksi prangko saya.


5. Prangko Belgia - Rosa sulfurea

Dokpri 5
Dokpri 5
Prangko gambar bunga mawar kuning di atas dari Belgique Belgie: Belgium shows Rose, Rosa sulfurea, circa 1997. Saya cek di internet harga foto prangko ini satunya Rp. 156.000. Anda bisa cek di sini. Saya memiliki benda aslinya, bukan hanya foto saja. Ini sungguh menyenangkan dan membanggakan. 

Kakak saya seorang pemandu wisata. Wisatawan yang dipandunya selalu yang berbahasa Prancis. Sebagian besar berasal dari negara Eropa. 

Salah satu wisatawan asing kenalan kakak, mempunyai hobi sama dengan saya. Lalu kakak meminta beberapa koleksi prangko saya dan ditukar dengan koleksi prangko temannya. Akhirnya saya pun mempunyai beberapa prangko dari Eropa. 

6. Prangko Brasil - Eichornia crassipes

Dokpri 6
Dokpri 6
Prangko ini berasal dari Brasil. Ada gambar bunga eceng gondok. Bunga ini memang cantik. Nama latinnya adalah Eichornia crassipes.

Meskipun di Indonesia, di sungai-sungai tertentu dianggap sebagai gulma, namun bisa juga ditanam khusus sebagai tanaman hias. Saya pernah melihatnya di museum layang-layang Indonesia. 

....

Ada enam koleksi prangko yang sajikan fotonya di atas. Semua adalah koleksi saya pribadi yang tersimpan rapi dalam album prangko berikut ini.

Dokpri
Dokpri
..

Kisah terakhir yang ingin saya bagikan berkaitan prangko gambar bunga adalah tentang dua bunga cantik. Dua bunga ini yang diperjuangkan menjadi gambar prangko.

Dua bunga khas Bengkulu yaitu Amorphophallus gigas dan Rafflesia kemumu. Kedua  bunga tersebut dipilih prangko nasional dalam rangka Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 5 November 2019.

Ilustrasi: Bengkulu Antara News
Ilustrasi: Bengkulu Antara News
Sayangnya saya tidak mempunyai kedua prangko tersebut. Foto bunga tersebut dipotret oleh Sofian. Kemudian diusulkan menjadi prangko oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).

Lokasi pengambilan foto bunga Amorphophallus gigas ketika mekar sempurna di taman konservasi milik Holidin bersaudara, warga Desa Tebat Monok Kabupaten Kepahiang pada 21 Maret 2013.

Senang sekali rasanya menikmati keindahan aneka bunga yang terabadikan dalam gambar prangko. Bagaimana dengan Anda? Selain merawat tanaman hias secara langsung, bagaimana cara Anda menikmati keindahan bunga dan tanaman hias?

Anda boleh tambahkan pendapat Anda dalam kolom komentar. Apakah ada pembaca yang mempunyai hobi sama dengan saya, filateli? Mari berksiah tentang hobi Anda juga.

Salam lestari

..

Written by Ari Budiyanti

25 September 2020

Artikel ke 1058

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun