Mohon tunggu...
Ari Budiyanti
Ari Budiyanti Mohon Tunggu... Guru - Lehrerin

Sudah menulis 2.953 artikel berbagai kategori (Fiksiana yang terbanyak) hingga 27-10-2024 dengan 2.345 highlights, 17 headlines, 111.175 poin, 1.120 followers, dan 1.301 following. Menulis di Kompasiana sejak 1 Desember 2018. Nomine Best in Fiction 2023. Masuk Kategori Kompasianer Teraktif di Kaleidoskop Kompasiana selama 4 periode: 2019, 2020, 2021, dan 2022. Salah satu tulisan masuk kategori Artikel Pilihan Terfavorit 2023. Salam literasi 💖 Just love writing 💖

Selanjutnya

Tutup

Hobby Artikel Utama

5 Tips Sederhana Menumbuhkan Minat Anak Menuliskan Puisi Mereka Sendiri

27 Juni 2020   08:00 Diperbarui: 27 Juni 2020   21:08 2788
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi: schoolstart.com.au

Anak-anak perlu diperkenalkan secara aktif pada karya puisi anak. Ada majalah anak yang di dalamnya memuat puisi-puisi karya anak. 

Jika kita rutin memberikan bacaan puisi anak pada mereka, ini merupakan langkah awal yang baik untuk menumbuhkan minat anak pada puisi. 

Biasanya puisi-puisi tersebut dilengkapi dengan gambar yang menarik. Aktiflah bertanya pada anak mengenai isi puisi tersebut dan bagaimana respon anak pada puisi. Mintalah mereka memilih 1 karya puisi yang paling mereka sukai.

2. Menuangkan ide dalam gambar dari puisi yang dibaca

Puisi yang paling mereka sukai tersebut bisa dituangkan dalam sebuah gambar. Menggambar bebas dengan tema puisi favorit. 

Mereka akan mencoba membayangkan isi puisi yang sudah dibaca dan mulai mengimajinasikan gambar apa yang tepat. Contohnya, jika mereka menyukai puisi tentang keindahan alam pantai, maka gambar yang akan dibuat berkisar pemandangan di pantai.

Salah satu murid saya menggambar kegiatannya bermain bersama teman-teman di sekolah setelah membaca puisi bertemakan persahabatan. Anak-anak belajar mengembangkan imajinasi setelah mendapat stimulus dari membaca puisi.

3. Menentukan tema puisi sendiri

Langkah nomor 1 dan 2 di atas merupakan cara untuk menumbuhkan minat anak pada karya puisi. Anak-anak yang tidak diajari menyukai karya puisi, bagaiaman bisa menuliskan puisi dengan senang pula? Karena itu, langkah nomor 1 dan 2 harus dilakukan terlebih dahulu.

Jika anak-anak sudah familiar dengan puisi, ajak mereka menemukan tema puisi mereka sendiri. Berikanlah beberapa pilihan tema sebagai ususlan saja. Mereka akan menentukan sendiri hal-hal yang mereka sukai untuk ditulis.

Tema puisi yang dipilih anak-anak biasanya berkisar tentang hal-hal yang dekat dengan kehidupan mereka sendiri. Misalnya mainan kesukaan, makanan kesukaan, teman-teman bermain, tempat wisata yang pernah dikunjungi dan lain-lain. 

Selanjutnya arahkan anak untuk memikirkan hal menarik apa yang mereka pernah alami atau rasakan berkaitan dengan tema tersebut.

4. Menggambar sesuai tema puisi

Langkah selanjutnya adalah mengajak mereka untuk menggambar. Mereka akan menggambarkan hal-hal yang berkaitan dengan tema puisi pilihan mereka sendiri. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun