PRAMUKA STANDU: BERANI DAN MANDIRI
Adalah tema yang menjadi fokus kegiatan perkemahan daring Pramuka Penggalang kelas VII. Dalam situasi normal, biasanya akan rutin diadakan kegiatan PERSARI di sekolah, namun karena situasi tidak memungkinkan, maka berlaku prinsip "tidak ada rotan, akarpun jadi". Kegiatan selama lima hari, dengan acara sebagai berikut:
- Hari pertama : tali temali (Setiap siswa membuat miniatur kaki tiga dari benda-benda disekitar rumah. Contoh: stick, pensil, penggaris dll)
- Hari kedua : mendirikan tenda (Setiap siswa membuat tenda sederhana dari benda-benda disekitar rumah. Contoh: jas hujan, selimut, dll)
- Hari ketiga : membuat hasil karya (imajinasi). (Setiap siswa membuat hasil karya sederhana, dari bahan-bahan yang ada di rumah)
- Hari keempat : memasak dan membuat sarapan pagi
- Hari kelima : cinta lingkungan sekitar rumah (Setiap siswa melakukan aktivitas yang mencerminkan cinta lingkungan)
Selama lima hari kegiatan perkemahan daring, terlihat semangat, kreatifitas dari adik-adik Penggalang, serta kakak-kakak pembina. Tentunya dengan dilandasi semangat Dasa Dharma Pramuka:
- Takwa kepada Tuhan yang Maha Esa
- Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia
- Patriot yang sopan dan kesatria
- Patuh dan suka bermusyawarah
- Rela menolong dan tabah
- Rajin, terampil dan gembira
- Hemat, cermat dan bersahaja
- Disiplin, berani dan setia
- Bertanggung jawab dan dapat dipercaya
- Suci dalam pikiran, perkataan maupun perbuatan
Dalam hal ini, sekaligus penulis sampaikan tentang cara menghafal Dasa Dharma Pramuka, trik/teknik yang biasa digunakan, yaitu:
- Hafalkan: Ta, Ci, Pa, Pa, Re, Ra, He, Di, Be, Su (Takwa, Cinta, Patriot, Patuh, Rela, Rajin, Hemat, Disiplin, Bertanggung jawab, Suci)
- Hafalkan: kata-kata selanjutnya setelah kata pertama tersebut.