Pertengahan November hujan yang turun mulai semakin sering. Kadang deras kadang hanya gerimis dengan cuaca yang agak gerah.
Pagi cerah siang mendung sore gerimis dan malam hujan.
Dini hari hujan mulai reda dan pagi kembali cerah.
Cerahnya pagi sangat diharapkan semua orang karena bisa dapat melakukan aktivitas terutama untuk bekerja mencari nafkah.
Hujan sore hari membuat suasana jalan di desa menjadi sepi. Banyak orang hanya beraktifitas di dalam rumah. Atau istirahat melepas kepenatan setelah bekerja seharian sambil mendengarkan radio, menikmati alunan musik, menonton televisi, atau membaca.
Mendung, gerimis, dan hujan tak selamanya bernuansa kelabu.
Temaramnya suasana bukan berarti membawa kesedihan.
Sebaliknya kadang membawa pada kenangan indah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H