Jenuh dengan rutinitas?
Bosan dengan suasana yang itu-itu saja?
Sumpek karena pekerjaan yang belum juga selesai?
Cobalah keluar sejenak mencari suasana yang berbeda.
Jangan mengungkung diri dalam ruangan dan menyempitkan diri pada satu tempat.
Cari dan pergilah ke tempat baru yang sepi dan hening.
Nikmatilah suara alam yang merdu dan syahdu.
Dengarkan desiran angin yang mengajak pucuk-pucuk dedaunan yang menari lembut.
Dengarlah siulan lembut burung-burung kecil yang bernyanyi di atas ranting.
Biarlah gemercik pancuran bambu dan riak-riak sungai menghiburmu.
Lepaskan semua beban. Ringankan langkahmu.Â
Buanglah keluh kesah.
Dunia begitu luas untuk dinikmati dan disyukuri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H