Mohon tunggu...
Mbah Ukik
Mbah Ukik Mohon Tunggu... Buruh - Jajah desa milang kori.

Wong desa

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Yuk, Sekali Waktu Jalan Santai Tanpa Alas Kaki

6 Agustus 2020   15:46 Diperbarui: 6 Agustus 2020   15:57 265
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Salah satu olahraga ringan yang sering dilakukan kebanyakan untuk menjaga kesehatan raga dan jiwa adalah jalan santai disertai sedikit jogging. Selain ringan tetapi juga hampir menggerakkan seluruh otot tubuh sehingga bisa melemaskan otot-otot yang kaku. Apalagi jika jalan santai juga dilakukan dengan tanpa memakai alas kaki atau biasa disebut dengan istilah 'nyeker atau ngodhok'.  

Bagi masyarakat perkotaan, jalan kaki tanpa alas sekali pun dilakukan saat olahraga sepertinya kurang nyaman. Mungkin karena rikuh dilihat orang, tidak terbiasa,  atau kuatir menginjak sesuatu yang tidak diharapkan. Tapi jika tujuannya untuk kesehatan dengan cara refleksologi maka kekuatiran di atas bisa sedikit diabaikan namun tetap harus hati-hati.

Seperti kebanyakan masyarakat pedesaan yang sering pergi dan bekerja di ladang dan sawah tanpa memakai alas kaki. Kita ketahui bahwa masyarakat pedesaan tampak sangat tangguh kesehatan dan kebugarannya dengan jarang terserang sakit kepala, flue, migrain, atau bahkan sakit gigi yang menyerang susunan saraf langsung ke otak tak terasakan.

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Mengapa demikian?

Ternyata jalan tanpa alas kaki dapat merangsang otot-otot seluruh telapak kaki untuk mengirim sinyal ke otak melalui saraf-saraf di kaki. Sinyal-sinyal yang diterima otak akan memberi dan menjaga keseimbangan pada tubuh yang pada akhirnya membawa kebugaran jiwa pula. Inilah manfaat refleksologi alami dengan berjalan tanpa memakai alas kaki.

Kesehatan dan kebugaran raga tentu akan berdampak pada kesehatan dan kebugaran jiwa pula sehingga tidak mudah terserang penyakit.

Tak ada salahnya sekali waktu kita jalan santai  di sekitar tempat tinggal tanpa menggunakan alas kaki. Asal jangan saat siang hari dan di jalan aspal. Panas.

Diolah dari sumber:

 - halodoc.com 

 - lifestyle.kompas.com

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Dokumen pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun