Segala rupa minyak bumbu dituang.
Mie ditumplekkan ke dalam mangkok.
Aduk rata bersama saos dan minyak.
Taburi daging ayam cacah.
Kuah kaldu ayam kampung dihidangkan di mangkok terpisah. Makin mengepul asapnya, makin menguar aromanya.
Siap disantap.
Pak Wei Wei berpesan, untuk sendokan pertama, mie-nya jangan dicampur segala macam sambal dan kecap dulu, supaya kita familiar dengan rasa asli hidangan tanpa embel-embel.
Untuk yang satu ini, saya sepenuhnya setuju dengan Pak Wei Wei.
Saya juga, paling anti mengublek sambal, saos, dan kecap ke dalam mie atau bakso. Kuah tetap jernih. Rasa asli tetap terjaga.
Mie atau bakso yang memang enak, pasti tetap enak walaupun tanpa ublekan saos, sambal, kecap, dan lain-lain.