Mohon tunggu...
Ardi Bagus Prasetyo
Ardi Bagus Prasetyo Mohon Tunggu... Guru - Praktisi Pendidikan

Seorang Pengajar dan Penulis lepas yang lulus dari kampung Long Iram Kabupaten Kutai Barat. Gamers, Pendidikan, Sepakbola, Sastra, dan Politik

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Resmi! Berikut 22 Negara yang Akan Berlaga di Euro 2024 Jerman! Haaland Belum Beruntung?

22 November 2023   12:00 Diperbarui: 22 November 2023   12:03 182
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Babak kualifikasi Euro 2024 resmi mendekati babak akhir. Pasalnya 20 tim telah memastikan satu tempat menuju Euro yang akan dilaksankan di Jerman pada 2024 mendatang. 

Dari total 10 grup yang tersebar dan diisi masing-masing lima hingga enam negara yang berpartisipasi. Tercatat 22 negara yang berstatus juara dan runner-up grup telah memastikan satu tiket berlaga di ajang kompetisi sepakbola paling bergengsi se benua eropa tersebut. 

Dimulai dari Jerman, Inggris, Spanyol, Skotlandia, Prancis, Belanda, Inggris, Italia, Turki, Kroasia, Albania, Republik Ceko, Belgia, Austria, Hungaria, Serbia, Denmark, Slovenia, Rumania, Swiss, Portugal, dan Slovakia. 

Sekedar informasi, dari 200 laga total yang dimainkan ke seluruh negara kontestan tersebut. Tercatat lebih dari 595 gol telah tercipta, sementara top skor turnamen masih dipegang Romelu Lukaku. Pemain asal Belgia yang saat ini membela klub AS Roma itu telah membukukan 14 gol selama kualifikasi. 

Di sisi lain, Cristiano Ronaldo yang saat ini masih dipercaya membela timnas Portugal asuhan Roberto Martinez di usianya yang sudah 38 tahun masih mampu menjaga torehan golnya dengan berhasil menduduki peringkat kedua dengan raihan 10 gol. Tak hanya itu, Kylian Mbappe juga tak mau ketinggalan menjadi pencetak gol terbanyak ketiga dengan raihan 9 gol. 

Selain informasi tentang 20 tim terbaik yang sudah memastikan satu tempat masing-masing di ajang pesta sepakbola benua eropa tersebut, ada beberapa kejutan yang menarik untuk dibahas selama babak kualifikasi berlangsung. Apa sajakah hal menarik yang mengejutkan tersebut? Berikut ulasannya untuk anda.

Portugal, Inggris, Spanyol, Prancis, dan Belgia masih terlalu Superior

(tribunnews.com)
(tribunnews.com)

Beberapa timnas raksasa yang telah menjadi kandidat kuat pesaing gelar pada ajang Uero 2024 telah memastikan lolos ke babak putaran final kompetisi tersebut. Dimulai dari Portugal, Inggris, Prancis, Spanyol, hingga Belgia berhasil menjadi jawara di masing-masing grup. Akan tetapi, tim raksasa piala dunia dan mantan juara dunia macam Italia, Belanda, sampai Kroasia masih menemui jalan terjal selama babak kualifikasi dan harus rela lolos dari fase kualifikasi sebagai runner up.  

Terkhusus Portugal, anak asuh Roberto Martinez berhasil menorehkan hasil sempurna selama babak kaulifikasi. Satu grup bersama Slovakia, Islandia, Luxemburg, Bosnia, dan Leichenstein, Ronaldo dan kawan-kawan berhasil menyapu bersih semua pertandingan dengan raihan sempurna yakni 30 poin. Mencetak total 36 gol dan hanya meraih 2 kebobolan cukup menjadi bukti bahwa generasi emas Portugal saat ini sudah sangat siap menyambut gelaran Euro 2024 mendatang. 

Sementar itu, hasil istimewa lainnya juga didapatkan oleh calon pesaing kuat Portugal di putaran final Euro 2024 nanti. Spanyol, Perancis, Inggris, Spanyol, dan Belgia juga berhasil meraih hasil memuaskan dan langsung meloloskan mereka ke Euro 2024. Sebagai catatan, striker asal Timnas Belgia yakni Romelu Lukaku berhasil meraih gelar top skor sepanjang babak kualifikasi turnamen dengan total membukukkan 15 gol.

Tim underdog unjuk Gigi

(voi.id)
(voi.id)

Pada babak kualifikasi kali ini, ada beberapa kejutan yang muncul selama babak kualfikasi. Tim-tim seperti Albania, Slovenia, Hungaria, dan Rumania berhasil melaju jauh di babak kualifikasi dan berhasil lolos ke putaran final. Bahkan yang menarik, tim seperti Hungaria berhasil meraih predikat sebagai jawara grup. 

Tim yang di ajang Euro 2016 lalu berhasil lolos ke babak 16 besar tersebut, mampu meraih predikat juara grup setelah mengungguli negara-negara macam Serbia, Montenegro, Lithuania, dan Bulgaria. Sebagai catatan spesial, Hungaria menjadi salah satu tim yang tak menderita satu kekalahan selama babak kualifikasi. Raihan 5 kali menang dan 3 kali seri, mencetak total 16 gol dan kebobolan 7 gol adalah catatan impresif yang ditorehkan Dominik Szoboszlai dan kawan-kawan. 

Lantas, sampai sejauh mana kah langkah beberapa tim underdog tersebut di ajang Euro 2024 mendatang?

Euro 2024 tanpa Haaland dan Robert Lewandowski?

(gilabola.com)
(gilabola.com)

Nampaknya Euro tahun 2024 mendatang belum menjadi ajang pembuktian bagi Erling Haaland dan Timnas Norwegia. Dalam perjalanan mereka mengarungi babak kualifikasi, Odegaard dan kolega harus menelan pil pahit akibat gagal lolos ke babak putaran final Euro 2024 di Jerman mendatang. 

Tergabung di grup A bersama unggulan lain macam Spanyol, Skotlandia, dan tim lain yakni Georgia dan Cyprus. Norwegia harus puas berada di peringkat 3 akhir kualfikasi dengan koleksi 11 poin, hasil torehan 3 kali menang, 2 kali imbang, dan menderita 3 kekalahan. 

Ini menjadi kekalahan mereka untuk ke sekian kalinya yang dialami oleh generasi emas timnas Norwegia saat ini. Pasalnya, kegagalan menembus Euro 2020 dan Piala Dunia 2022, masih menjadi catatan kelam dari Haaland dan kawan-kawan. 

Tak hanya tanpa Erling Haaland, euro 2024 mendatang juga tidak akan diramaikan oleh Robert Lewandowski. Pasalnya, timnas Polandia yang tergabung dalam grup E kualifikasi harus gagal ,melaju ke putaran final karena hanya sanggup menempati peringkat 3 klasemen.

Raihan 3 kemenangan, 2 hasil seri, dan menderita 3 kekalahan sudah cukup membuat peluang lolos mereka tertutup. Berada di bawah negara-negara kejutan macam Albania dan Rep. Ceko, Polandia yang berisikan pemain ternama liga-liga top eropa harus gagal meraih banyak poin untuk dapat lolos ke Jerman 2024 mendatang. 

Itulah beberapa hasil mengejutkan dari gelaran kualifikasi Euro 2024 mendatang. 2 tim tersisa masih ditunggu untuk dapat melengkapi 24 kuota negara-negara yang bakal berlaga di Euro 2024 Jerman nanti. Menarik untuk ditunggu, negara manakah yang berikutnya akan memberikan kejutan?

#SalamLiterasi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun