Premier League | Pada pertandingan kali ini di Premier League akan mempertemukan Sheffield United menghadapi Chelsea, pertandingan kali ini pun diselenggarakan di Stadion Bramall Lane, Sheffield Inggris
Sementara untuk wasit yang akan memimpin laga kali ini adalah Kevin Friend.
Gol pembuka Mason Mount dan penalti Jorginho berhasil membawa pulang poin penuh bagi Chelsea, setelah melewati laga yang penuh insiden di Stadion Bramall Lane, Gol bunuh diri Antonio Rudiger memberi hadiah hiburan bagi Sheffield United dan dengan kemenangan ini Chelsea naik ke urutan kelima, selisih satu poin dengan tim posisi ke empat Liverpool, sedangkan Sheffield United masih tetap di papan bawah dasar klasemen.
Chelsea mengklaim kemenangan ketiga berturut-turut di bawah asuhan pelatih Thomas Tuchel saat mereka mengalahkan Sheffield United 1-2 dalam pertandingan penuh insiden di Bramall Lane sekaligus membuat mereka naik ke posisi kelima di Liga Premier.
Mason Mount membawa Chelsea unggul dengan penyelesaian sempurna, Timo Werner yang lepas kawalan menerobos ke kotak penalti, lalu melakukan operan kepada Mason Mount sesaat sebelum jeda, tetapi Sheffield United menyamakan kedudukan pada saat sembilan menit selepas peluit babak kedua ditiup, ketika gol bunuh diri Antonio Rudiger yang sangat diluar dugaan para pemain Chelsea memberi tuan rumah sebuah gol penyeimbang.
Setelah menolak penalti Sheffield United di babak pertama, VAR menjadi pusat perhatian saat Chelsea membalikan keunggulan mereka empat menit kemudian, berawal dari pelanggaran kiper Aaron Ramsdale terhadap Werner dikotak penalti, karena tidak yakin itu pelanggaran dia berkomunikasi dengan VAR, terlihat wasit Kevin Friend berkonsultasi dengan monitor VAR di pinggir lapangan, dari hasil VAR dikonfirmasi hadiah penalti diberikan kepada Chelsea, Jorginho yang mengeksekusi penalti dari titik putih merubah skor menjadi kemenangan 1-2 bagi Chelsea.
Rudiger menebus kesalahan yang dia perbuat sebelumnya dimana dia melakukan serangkaian penyelamatan di lini pertahanan yang penting agar membuat Chelsea tidak kebobolan dan membuat putus asanya pemain Sheffield United yang sedang berjuang menyamakan kedudukan, Sheffield United kini mengoleksi 11 poin dan berada di dasar klasemen ini merupakan kekalahan ke-18 bagi mereka di musim ini.
Pertandingan berikutnya :
Sheffield United akan menjamu Bristol City di putaran kelima Piala FA pada hari Rabu pukul 19.30, sebelum bertandang ke West Ham di Liga Premier pada hari Senin pukul 6 sore waktu setempat.
Sementara Chelsea akan bertandang ke Barnsley di putaran kelima Piala FA pada Kamis pukul 8 malam waktu setempat.