Entah mengapa tiba-tiba saja muncul nama Paradiso untuk nama blogku, tapi sepertinya ada yang kurang dengan nama tersebut. Memang sih, nama tersebut unik tapi kedengarannya janggal di telinga orang Indonesia, maklum lah kata tersebutkan dari bahasa asing.
[caption id="attachment_104128" align="alignleft" width="226" caption="Blogspot.com"][/caption]
Biar tidak kedengaran asing di telinga akhirnya di depan kata Paradiso di tambah kata Grand serta di belakangnya di tambah angka 82, akhirnya jadilah nama blog yang unik dan menarik (menurut ukuranku), akhirnya soal nama blog terselesaikan juga. Setelah itu akhirnya muncul permasalahan yang baru lagi. Mua diisi apa blognya, nah kebingunan mulai berlanjut lagi. Entah apa yang akan terisi dalam buku harian digitalku, kepengennya sih buku itu akan berisi sebuah jurnal berbahasa Inggris tapi saya kurang fasih dalam menulis berbahsa inggris, terus pengen nyomot artikel berbahasa Inggris takut nanti di bilang plagiat lagi. Ah.... tidak, bagaimana donk teman-teman, tolong saya memecahkan permasalahan ini.
Apa yang saya harus lakukan agar blog itu terisi dengan sebuah jurnal harian berbahsa Inggris, saya tak ingin blog tersebut isinya tak karuan karena pemiliknya kurang fasih dalam menulis bahasa Inggris. Teman- teman ku di kompasiana saya minta tolong saranya, apa yang harus diisi dalam blog perdanaku di blogspot.
Saya ucapkan terima kasih atas pertolongannya.
Balikpapan, 28 Maret 2010
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H