Mohon tunggu...
Aqilah Agdis Diati
Aqilah Agdis Diati Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Sastra Indonesia

You can if you think you can.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

PKM Mahasiswi UNPAM di Desa Cilenggang, Tangerang Selatan

12 April 2022   10:56 Diperbarui: 12 April 2022   10:59 457
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pengabdian masyarakat adalah sebuah kegiatan yang memiliki tujuan untuk membantu masyarakat tertentu yang dituju dengan melakukan beberapa aktivitas tanpa mengharapkan imbalan dalam bentuk apapun dari masyarakat. 

Secara umum, program ini dirancang oleh berbagai universitas yang ada di Indonesia untuk memberikan kontribusi nyata bagi bangsa Indonesia, termasuk salah satunya Universitas Pamulang. Kegiatan Pengabdian Masyarakat (PKM) merupakan salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang ada di Universitas Pamulang (UNPAM).

Oleh karena hal itu, akhirnya mendorong kami selaku mahasiswi Universitas Pamulang untuk ikut melaksanakan kewajiban tersebut, juga dalam rangka mewujudkan misi kampus tercinta kami.

Pada Minggu (15/08/2021), kami selaku mahasiswi S1 Sastra Indonesia Fakultas Sastra Universitas Pamulang (UNPAM) mengadakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan mengusung judul "Meningkatkan Literasi Baca Tulis dan Membangun Karakter Anak Melalui Dongeng". Kegiatan tersebut berlokasi di Desa Cilenggang 1, rt 005/002, Serpong, Tangerang Selatan.

Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan salah satu program prioritas Universitas Pamulang untuk mahasiswa. Sesuai dengan misi ketiga Universitas Pamulang, yaitu "Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat implementasi penelitian berbasis humanis dan religius". 

Program Pengabdian Kepada Masyarakat di Universitas Pamulang bukan semata-mata untuk meraih prestige. Melainkan, dengan harapan inovasi serta gagasan yang diberikan oleh mahasiswa Universitas Pamulang kepada masyarakat dapat memberikan sumbangsih untuk kemajuan Indonesia di bidang pendidikan.

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut, diketuai oleh Dika Yudya Brigitta Meliala yang beranggotakan Aqilah Agdis Diati, Della Nofitasari, Melita Akhiriyah, dan Novi Sagita. 

Kami bahu membahu melaksanakan setiap alur kegiatan dengan penuh khidmat meski di tengah merebaknya pandemi. Pun kegiatan tersebut dilakukan tanpa melanggar protokol kesehatan yang diberlakukan pemerintah, sehingga dapat meminimalisir kekhawatiran atas penyebaran Covid-19.

Dalam pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), kami melakukan upaya pengingkatan literasi anak dan upaya pembangunan karakter anak dengan mencoba melakukan pengenalan dongeng melalui media visual (gambar). Dalam upaya tersebut, kami menyajikan cerita dongeng "Batu Menangis" yang dinilai mengandung nilai pendidikan dan moral sehingga dapat mencapai tujuan utama lain kegiatan tersebut, yaitu membangun karakter anak.

Dokpri
Dokpri

Lebih dari itu, dalam pelaksanaannya, kami melakukan diskusi yang dikemas dalam bentuk kuis (games tebak-tebakan) dari cerita dongeng tersebut dan memberikan hadiah kecil bagi anak yang berani berbicara di depan mampu menebak dengan tepat. 

Hal itu dilakukan guna menumbuhkan sikap berani dan memancing anak agar fokus dan menghayati cerita dongeng yang disajikan sehingga diharapkan dapat membuat anak tertarik untuk membaca cerita dongeng di kemudian hari berkat pengenalan dongeng dengan cara yang kami lakukan.

Dokpri
Dokpri

Di penghujung acara, kami juga memberikan hadiah kecil kepada bu Ima selaku pemilik tempat sebagai bentuk kenang-kenangan dan wujud rasa terimakasih kami atas bantuan beliau untuk memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada kami membimbing anak-anak di desa tersebut agar tertarik dengan literasi. 

Selain itu, wujud rasa terimakasih kami kami berikan juga kepada anak-anak yang ikut serta dalam pelaksanaan PKM yang kami lakukan dengan memberikan bingkisan kecil berupa makanan siap saji kepada masing-masing anak. Berkat mereka, kami mampu menyelesaikan kegiatan PKM sekaligus kewajiban kami terhadap masyarakat dengan baik.

Dokpri
Dokpri

Dokpri
Dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun