Mohon tunggu...
Aprini Elastri
Aprini Elastri Mohon Tunggu... Guru - guru

saya hobby memasak

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Dampak Buruk Minyak Jelantah/Bekas bagi Kesehatan Tubuh Manusia

7 Maret 2024   23:52 Diperbarui: 14 Maret 2024   15:24 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Secara rinci dapat dijelaskan bahwa minyak jelantah dapat menjadi media penyerapan radikal bebas yang akan ikut terserap ke dalam makanan yang digoreng. Selanjutnya makanan masuk ke dalam tubuh, dan senyawa radikal bebas akan mengoksidasi sel-sel dalam organ tubuh secara perlahan. Zat tersebut akan menjadi karsinogen penyebab kanker. Oleh karena itu, minyak jelantah dapat menimbulkan penyakit kanker, pengendapan lemak pada pembuluh darah, dan akibat selanjutnya dapat mengurangi kecerdasan. Konsumsi produk pangan gorengan menggunakan minyak jelantah secara berlebihan dapat memicu kelebihan berat badan atau obesitas yang dapat menyebabkan berbagai komplikasi serius, seperti penyakit diabetes dan penyakit jantung.

Minyak goreng yang sudah dipakai berkali-kali juga menjadi sarang perkembangbiakan berbagai jenis bakteri. Bakteri akan hidup dan berkembang dengan memakan remah-remah sisa gorengan yang mengendap dalam minyak jelantah atau menempel pada wajan penggorengan, sehingga dapat menjadi sumber penyakit akibat infeksi bakteri.

Menurut penelitian para ahli dari University of the Basque Country di Spanyol, minyak jelantah mengandung senyawa organik aldehid yang dapat berubah menjadi zat karsinogen dalam tubuh manusia dan pada gilirannya dapat memicu penyakit degeneratif, misalnya penyakit jantung, penyakit Alzheimer, dan penyakit Parkinson.

cookpad.com

Oleh sebab itu,  banyak cara untuk memulai hidup sehat dengan mengurangi konsumsi minyak jelantah dan mengurangi makan makanan seperti gorengan untuk mencegah berbagai penyakit yang akan timbul, ayok segera kita lebih memikirkan kesehatan diri dan keluarga kita dengan beralih memakai minyak  itu hanya untuk sekali pakai demi menjaga agar tubuh tetap sehat dan terbebas dari penyakit yang merugikan dimasa yang akan datang.

DAFTAR PUSTAKA

Yana. 2023. Minyak Jelantah, Kenali Bahaya dan Aspek Halalnya. Diakses 07 Maret 

2024. https://halalmui.org/minyak-jelantah-kenali-bahaya-dan-aspek-halalnya/.  

Hidayati, F.C., Masturi, Yulianti, I. 2016. Pemurnian Minyak Goreng Bekas Pakai

(Jelantah) dengan Menggunakan Arang Bonggol Jagung Jurnal Ilmu Pendidikan Fisika, Vol. 1 No. 2 : 67-70

Anna, Lusia Kus, ed. (17 November 2021). "Tiga Cara Mudah Kelola Minyak Jelantah". Di

akses 05 Maret 2024. Kompas.com.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun