Sering mendengar beberapa orang mengeluh bahwasannya jaman sekarang jauh lebih susah dari sebelumnya, namun tidak sedikit pula yang mengatakan sebaliknya jika sekarang ini justru jauh lebih baik daripada yang yang lalu.
Memang semua itu sangat obyektif setiap orang memiliki sudut pandang masing masing sesuai dengan kapasitas mereka.
Hidup ini akan penuh dengan perubahan dan sudah sepantasnya jika manusia harus selalu bersikap dinamis, mampu mengimbangi setiap terjadinya perubahan supaya terus sanggup bertahan.
Dalam sektor ekonomi saja, mungkin sebagian orang merasa bahwa mereka semakin kesulitan dengan adanya beragam peraturan baru belum lagi munculnya para pesaing pesaing baru.
Sehingga orang orang yang masih setia dengan mempertahankan cara lama tentu saja akan mengalami desakan sehingga mereka merasa tersisih kemudian menyalahkan keadaan sekarang.
Sikap seperti inilah yang akan menjadikan pemikiran justru ke arah yang semakin sempit, dan pada umumnya mereka memang tergolong masyarakat yang kurang bisa menerima perubahan.
Sudah banyak contoh kejadian yang bisa menggambarkan persoalan ini, seperti ketika saya mendapati masyarakat berdemo karena di wilayah lingkungannya akan di dirikan super market.
Khususnya mereka yang sudah memiliki usaha toko kelontong tentu saja hal ini akan mengganggu bisnis mereka, tetapi kenapa juga masyarakat yang lainnya di ajak supaya ikut ikutan menolak.
Jika dicermati, apa sih salahnya orang mendirikan supermarket yang berada dilahan milik sendiri dan tidak mengganggu ketertiban umum, toh tujuannya juga untuk usaha yang jelas jelas akan melayani kebutuhan umum juga.
Menurut hemat saya, alangkah lebih baik jika belum memiliki mental yang kuat dalam dunia bisnis sebaiknya memang mencari kerja lain yang masih minim persaingan dan tidak cepat tergerus perubahan.
Polemik seperti ini juga tidak akan pernah ada habisnya, bahkan hampir setiap hari anda akan mendengar berita kegaduhan seperti perebutan wilayah ojek pangkalan dan ojek online, taksi konvensional dan taksi online, yang mana sebenarnya ini adalah hak masyarakat untuk memilih layanan mana yang termudah bagi mereka.
Lantas bagaimana dengan orang yang menganggap bahwa ekonomi jaman sekarang jauh lebih baik dari sebelumnya?
Biasanya orang orang seperti ini memang memiliki sikap terbuka dan peka terhadap segala perubahan yang siap tidak siap mereka harus menghadapinya.
Dengan pola pikir seperti ini maka sudah jelas kita akan dituntut untuk selalu memperbarui sistem sehingga tidak akan pernah merasa tertinggal maupun tersudut dengan keadaan.
Khususnya didalam dunia kerja dan bisnis, perubahan ini akan bergerak sangat cepat bahkan tanpa kita sadari kadang sudah jauh tertinggal dengan yang lainnya hanya karena kurang peka dan minimnya informasi yang kita terima.
Memiliki pekerjaan tetap mungkin sudah menjadi hal yang sangat membanggakan bagi beberapa orang sehingga mereka kadang lupa bahwa kebutuhan yang harus disediakan akan terus meningkat.
Jika anda dapat mengamati orang orang yang tampak begitu cepat meraih sukses secara finansial, tentunya tidak semudah yang anda kira dan betapa rumitnya mereka mengatur strategi untuk mencapainya.
Kadang mereka tidak cukup hanya dengan mengandalkan gaji tetap sebagai karyawan sehingga memaksa untuk berupaya lebih keras dengan segala kemampuan selama hal tersebut masih dalam kapasitasnya.
Memiliki bisnis dan usaha sampingan dengan modal kecil yang dapat dikerjakan diluar jam kerja utama misalnya, adalah salah satu strategi paling jitu untuk dapat memberikan peningkatan pada sektor ekonomi mereka.
Tidak jarang pula dengan hanya mencoba kerja sampingan tersebut justru mereka berhasil menemukan peluang yang lebih menjanjikan sehingga dapat mengantikan pekerjaan utamanya.
Untuk dapat menjalani aktifitas yang sangat padat dan rumit mengatur jadwal memang tidak semua orang mampu melakukannya.
Hanya orang orang berbakat dan memiliki jiwa jiwa kuat dalam bisnis yang akan mampu menempuh kerasnya perubahan jaman khususnya dalam melawan segala bentuk ancaman dan persaingan ekonomi mendatang.
Jika mayoritas masyarakat sudah mampu menyikapi permasalahan ini, tentunya tidak akan pernah ada lagi kalimat mengeluh bahwa jaman sekarang kenapa begitu susah padahal negara kita dalam status aman tanpa gejolak yang berarti.
Berbeda penilaian jika anda hidup di wilayah yang selalu dilanda konflik dan peperangan, mungkin menyampaikan keluhan merasa lebih susah sudah patut untuk anda utarakan. Source: centrausaha.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H