Jika sudah mendekati bulan-bulan yang punya libur panjang seperti libur Hari Raya Lebaran atau Natal dan Tahun Baru pasti banyak dari wisatawan termasuk kamu yang mulai mencari destinasi wisata yang akan dituju. Destinasi wisata yang akan dipilih dapat dikelompokkan ke dalam dan ke luar negeri. Negara Indonesia punya banyak sekali destinasi wisata yang menarik, mulai dari Sabang hingga Merauke.
Sedikit info, Jakarta merupakan bagian dari Pulau Jawa yang menduduki peringkat pertama kota metropolitan terbesar se-Asia Tenggara dan peringkat kedua di dunia. Sebagai pusat bisnis, politik, dan kebudayaan, Jakarta merupakan tempat berdirinya kantor-kantor pusat BUMN, perusahaan swasta, dan perusahaan asing. Kota ini juga menjadi tempat kedudukan lembaga-lembaga pemerintahan dan kantor sekretariat ASEAN. Jakarta dilayani oleh dua bandar udara, yakni Bandara Soekarno–Hatta dan Bandara Halim Perdanakusuma, serta tiga pelabuhan laut di Tanjung Priok, Sunda Kelapa, dan Ancol.
Jakarta juga merupakan salah satu kota yang memiliki banyak destinasi wisata. Mulai dari pantai, museum, taman hiburan, hingga tempat bersejarah. Apa saja yang menjadikan Jakarta menjadi salah satu option sebagai kota yang wajib wisatawan kunjungi?
Tempat Wisata yang Banyak
Sebagian orang cenderung menyukai liburan dengan mengunjungi berbagai tempat, dengan schedule yang padat namun menyenangkan. Â Di Jakarta sendiri banyak sekali tempat yang wajib dikunjungi. Untuk kamu yang hobi jalan-jalan ke banyak tempat, berikut beberapa list tempat wisata seru yang mungkin bisa dijadikan refrensi:
Monument Nasional (Monas),
Museum Fatahillah,
Taman Mini Indonesia Indah (TMII),
Taman Impian Jaya Ancol,
Kota Tua,
Taman Suropati,
Kepulauan Seribu,
Taman Wisata Alam Angke,
Setu Babakan,
Pecinan Glodok.
Bisa Wisata Kuliner SapuasnyaÂ
Bukan jalan-jalan jika tidak melakukan wisata kuliner. Wisata kuliner merupakan kegiatan wajib yang biasa dilakukan wisatawan dan mungkin kamu jika sedang berlibur. Muali dari makanan tradisional sampai makanan unik dan mulai dari café yang normal saja sampai unik sekali sudah pasti menjadi pilihan. Jakarta memiliki banyak sekali tempat-tempat yang dapat dijadikan wisata kuliner di Jakarta. Mulai dari makanan khas Jakarta, dari berbagai daerah, makanan Jepang, Korea, sampai makanan yang kebarat-baratan ada di Jakarta.
Mobilitas yang MudahÂ
Cuma Jakarta yang Punya Event IniÂ
Ada banyak sekali event yang diselenggarakan diJakarta. Mulai dari yang nasional sampai yang internasional. Beberapa event internasionalseperti AFAID hanya diselenggarakan di Jakarta setahun sekali. Event-eventnasional seperti Jiffest, Jakarta Festival Night, Jakarta Fashion Week, JakartaBlues Festival, dan Jakarta Food and Fashion Festival juga cuma Jakarta yang punya.
#creativemarketingcommunication
                                                                                                   Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H