Habis lunch, para risers dan crew menuju pasar tradisional yang dekat dengan perbatasan untuk belanja oleh-oleh, banyak jajanan oleh-oleh disini berasal dari produk Malaysia seperti yang terkenal susu milo.
[caption caption="pasar dekat perbatasan"]
[caption caption="belanja oleh-oleh"]
Jajanan oleh-oleh semua siap dibungkus dan dimasukkan ke dalam mobil untuk dibawa pulang ke Jakarta, sekitar jam 2an siang semua para risers dan crew bergegas untuk kembali ke Kota Pontianak untuk bermalam dan beristirahat sehari lagi karna besok sore para risers akan terbang untuk kembali lagi ke Jakarta. Dalam perjalanan ke Kota Pontianak para risers dan crew melewati jalan yang benar-benar hancur dan berdebu, penderitaan pun belum selesai karna hujan turun dengan derasnya, jarak pandang terbatas dan keadaan saat itu matahari bersinar dengan cahaya terangnya, sangat aneh bukan?, inilah yang dinamakan Kota Khatulistiwa.
[caption caption="hujan deras, namun matahari bersinar terik"]
[caption caption="jalanan hancur, licin dan berdebu"]
[caption caption="jalanan hancur dan berkerikil"]
Perjalanan dari Entikong ke kota Pontianak memerlukan waktu sekitar 4-6 jam tergantung keadaan situasi kondisi jalanan saat itu. Jam 10an malam kita sampai di Hotel Gardenia dan langsung disambut dengan makan malam, kita para risers makan malam dengan lahap sekali, maklum perjalanan panjang menguras tenaga dan pikiran yang harus selalu fokus ke jalan. Makan malam selesai seharusnya ada acara, namun ditiadakan dan berubah jadwal menjadi besok pagi karna memang saat itu para risers benar-benar kelelahan, capek dan ngantuk berat. Sebelum beristirahat masing-masing setiap team para risers diminta untuk mengumpulkan minimal 15 photo selama dalam mengikuti perjalanan Datsun Risers Expedition Etape 3 Kalimantan untuk dinilai oleh para dewan juri. Dan hari ketiga akhirnya selesai, tibalah waktu yang ditunggu-tunggu yaitu waktunya istirahat tidur malam biar besok semangat lagi jalan-jalannya di hari ke empat hari terakhir perjalanan Datsun Risers Expedition Etape 3 Kalimantan. Hooaammmmm, ngantuk..lanjut besok lagi ya.
Seperti biasa biar tidurnya bisa lebih semangat lagi, kita yel-yel dulu.
1
2