Mohon tunggu...
Budhi Sugeng R
Budhi Sugeng R Mohon Tunggu... karyawan swasta -

seoarang yang suka berpetualang dan bermimpi jadi seorang penulis. bermain main di dunianya aozora-aiko.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Menengok Museum Tanam Purbakala Cipari

27 Januari 2016   09:39 Diperbarui: 27 Januari 2016   10:55 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah kami menikmati keindahan alam kota kuningan di kawasan palutungan dan curug putri (baca) kami melanjutkan wisata purbakala di museum taman purbakala Cipari.

Museum Taman Purbakala Cipari merupakan museum penemuan benda-benda purbakala di kota Kuningan, awal penemuan penggalian berupa peti kubur batu, kapak batu, gelang batu dan gerabah pada tahun 1972. Situs cipari pernah mengalami dua kali pemukiman yaitu ahir neolitik dan awal pengenalan bahan perunggu yang berkisar tahun 1000s/d 500 sebelum masehi, dimana masyarakat tersebut telah mengenal cara bercocok tanam dan organisasi yang baik, berkepercayaan terhadap nenek moyangnya dengan adat mendirikan batu-batu besar yang disebut dalam ilmu purbakala “megalit’ hal ini didasarkan pada penelitian oleh direktorat sejarah dan purbakala direktorat jendral kebudayaan yang melakukan penggalian.(Mengenal site Museum Taman Purbakala Cipari hal:3)

Museum ini terletak di kelurahan Cipari,kecamatan Cigugur kabupaten Kuningan, Jawa Barat, dari ibu kota kuningan berjarak 4 km. Berbagai benda-benda yang ditemukan dalam penggalian diataranya kapak batu, gelang batu, kapak perunggu, kendil, gerabah, peti kubur batu,altar batu ( punden berundak ) menhir (tiang batu).

Satu hal yang bisa diambil pelajaran setiap mengunjungi museum terutama situs museum Taman Purbakala Cipari diantaranya kita bisa belajar dan mengetahui sejarah manusia jaman dulu dan kebudayaannya yang telah berkembang pada masanya.

Museum Taman Purbakala Cipari ini juga sebagai tempat pembelajaran siswa-siswa yang ingin mengetahui lebih dalam tentang sejarah purbakala di Cipari, banyak dari siswa smp berkunjung ke situs purbakala ini.

Setelah cukup lama kami mendapat penjelasan-penjelasan singkat mengenai Taman Purbakala Cipari, kami tak lupa untuk foto-foto bersama, kami sadar bahwa selayaknya kita peduli terhadap keberadaan situs-situs seperti ini karena merupakan cagar budaya yang harus dilindungi untuk ilmu pengetahuan dan sejarah, bagi generasi berikutnya

“Benda cagar budaya merupakan kekayaan budaya yang sangat penting artinya bagi pemahaman dan pengembangan sejarah ilmu pengetahuan demi pemupukan kesdaran jatidiri dan kepentingan Nasional “ (uu no 5 tahun 1992 tentang cagar budaya ).
##
Sumber : Buku Panduan Museum Taman Purbakala Cipari
Pic. Dok.pri

dipost juga di :http://jalan2.com/forum/blogs/entry/1241-lost-in-kuningan-2-menengok-museum-taman-purbakala-cipari/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun