Mohon tunggu...
Any Sukamto
Any Sukamto Mohon Tunggu... Penulis - Belajar dan belajar

Ibu rumah tangga yang berharap keberkahan hidup dalam tiap embusan napas.

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Pesona Kebun Kopi di Blitar dan Eksotisme Bromo, Masih Belum Bangga Berwisata di Indonesia?

28 April 2023   10:52 Diperbarui: 28 April 2023   10:54 2113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Setelah turun dari kawah, di lautan pasir Bromo. Dokpri 

Healing di lokasi pasir berbisik Bromo. Dokpri 
Healing di lokasi pasir berbisik Bromo. Dokpri 


Sudah pernah mendengar De Karanganjar Koffieplantage? Yaitu salah satu kebun kopi peninggalan Belanda yang juga menjadi objek wisata di Blitar Jawa Timur. Tempat ini bisa jadi salah satu alternatif untuk healing atau melepas penat. 

Tidak sulit untuk sampai ke  kota ini, bisa dengan kereta api, bus, atau mobil pribadi. Lebih nyaman lagi, perginya bareng teman atau saudara, bisa seru-seruan. Dijamin hilang semua lelah jiwa, stress yang menumpuk pun akan sirna.

Di lokasi wisata kebun kopi ini sangat menarik, selain bisa rekreasi, belajar sejarah, menambah pengetahuan tentang kopi, pemandangannya indah, udaranya juga sejuk dan segar. Ada penginapan yang bisa kita sewa untuk beberapa malam, agar lebih puas menikmati suasana sejuk di tengah kebun kopi. Memang tidak semewah hotel berbintang, tetapi cukup untuk meregangkan otot dan beristirahat sejenak.

Sebelum sampai ke kebun kopi, sebaik kita mampir dulu ke Kampung Coklat. Di sini juga bagus-bagus spot fotonya. Selain kita bisa belanja berbagai produk olahan coklat, kita bisa foto langsung di bawah pohon coklat yang berbuah. Anak-anak pasti suka, karena ada arena play ground yang menawarkan bermacam permainan. Sekali lagi jangan lupa bawa oleh-oleh coklatnya, ya.

Panah penunjuk arah di Kampung Coklat. Dokpri 
Panah penunjuk arah di Kampung Coklat. Dokpri 

Pagi itu, setelah sampai dan menginap semalam di kebun kopi, kami bersiap mengitari area perkebunan. Ada beberapa tempat menarik yang bisa jadi pilihan. Ada Sterrentuin  atau taman bintang, Koffieboomstaart (jalanan di area kebun kopi), Roemah Lodji, Museum Nugroho, dan pabrik pengolahan kopi. Di pabrik ini, kita juga bisa mempelajari bagaimana biji kopi diseleksi lalu digoreng dan digiling. 

Panah penunjuk arah di kebun kopi. Dokpri 
Panah penunjuk arah di kebun kopi. Dokpri 

Kita juga bisa naik jeep Willys, jip jaman perang dunia, mengelilingi kebun kopi, lho. Atau tampil seperti Noni Belanda, bisa kita sewa bajunya. Masuk ke lokasi De Karanganjar Koffieplantage Blitar ini biayanya juga tidak mahal, dan kita bisa menikmati bermacam fasilitas yang ada.

Ingin menikmati secangkir kopi hangat dengan suasana zaman Kolonial Belanda bisa di OG Cafe, yang menyuguhkan nuansa tempo dulu. Lagu-lagu yang diputar pun yang legendaris, seolah-olah kita kembali menyusuri lorong masa lalu.

Salah satu sudut dekat kafe, dokpri 
Salah satu sudut dekat kafe, dokpri 

Ingin menikmati cita rasa kopi Robusta Blitar, Arabika Nusantara, dan kopi Luwak yang disuguhkan dengan bermacam cara mulai dari tubruk, V60, Syphon, Vietnam Dripp? Pokoknya puas dan bangga bisa berwisata di sini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun