Secara fisik pasti anak itu mempunyai fisik, tetapi yang menjadi pertanyaan apakah fisiknya bisa difungsikan secara benar dan maksimal sebagai aktivitas anggota tubuh? inilah yang dinamakan motorik.Â
Tidak sedikit anak yang terlihat subur besar, tetapi tidak sebanding lurus dengan keaktifan anak dalam menggunakan motorik anggota tubuhnya, dan sebaliknya ada anak yang secara fisik kecil tetapi motoriknya aktif dan maksimal dalam menggunakan tubuhnya, seperti berjalan, berlari, melompat, menggenggam, melempar, memegang, membawa dan lain sebagainya.
Pengembangan fisik dan motorik anak sangat penting dalam membantu anak menggunakan fungsi-fungsi anggota tubuhnya dalam kehidupan sehari-hari agar bisa aktif dan maksimal sebagaimana seharusnya berkembang sesuai dengan tahapan usianya yang akhirnya nanti anak bisa menjadi MANDIRI mengelola dirinya sendiri dan KREATIF dalam mengembangkan keterampilan yang ia suaki.
Penulis: Anwar Zain, S.Pd.I.,M.Pd.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H