Mental perubahan dapat diawali dari diri sendiri, salah satunya dengan mencari kelemahan maupun kekurangan diri sendiri untuk selanjutnya diperbaiki.
Salah satu sikap orang yang senantiasa ingin lebih baik akan selalu bertanya kepada dirinya sendiri tentang apa yang kurang pada dirinya itu, bahkan ia akan bertanya pula kepada orang terdekat di sekitarnya untuk menilai dirinya, mengoreksi dirinya dan menuntut perkataan yang jujur dari orang-orang terdekat ketika menilai tentang dirinya.
Tujuannya tidak lain, agar tidak ada kebohongan, terhindar dari penilaian palsu dan tidak terkecoh oleh pujian orang yang belum tentu memberikan ungkapan dengan sebenarnya, maksudnya terkadang orang memberikan pujian yang tidak sesuai dengan keadaan aslinya.
Jika terjadi demikian, maka akan tertipu dengan perasaan sendiri yang mengaku hebat padahal tidak memiliki keistimewaan apapun, lebih parah lagi kalau sampai terlena dengan pujian-pujian yang sebenarnya hanya akan membuat dirinya lupa diri.
Orang yang memiliki mental perubahan kearah lebih baik, akan terus menerus berusaha untuk belajar setiap waktu ia akan senantiasa menyukai nasihat dari ahlinya, orang tua dan senang dengan ilmu.Â
Dengan tujuan agar kemampuan, pengetahuan dan wawasan terus meningkat sehingga akan mampu berkarya, mensukseskan dirinya dan membuat suatu karya terbaik dalam hidupnya.
Jika ingin melakukan perubahan, ya tentunya mesti diawali dahulu dari kemampuan dalam memperbaiki dan mengubah diri sendiri terlebih agar lebih baik lagi.
Sedangkan untuk memiliki kemampuan dalam mengubah sesuatu menurut hemat penulis ada lima langkah strategi yang bisa ditempuh yang harus dilakukannya yaitu :
Pertama, setiap gerak, langkah dan ucapan mampu menjadi suri tauladan, senantiasa memberikan contoh yang baik terhadap orang lain.
Memang dewasa ini, sangat dibutuhkan seseorang yang mampu menjadi suri tauladan dalam kehidupan masyarakat, dimana setiap gerak dan langkahnya dapat memberikan contoh dan keteladanan yang baik.
Seorang pemimpin tentunya akan sulit melakukan perubahan jikalau perbuatan, ucap, gerak dan langkahnya tidak memberikan contoh yang baik bagi masyarakat.
Kedua, berfikir kreatif dan inovatif serta terus mengembangkan diri melalui pelatihan, pembinaan mental maupun skill, pengembangan dan terus meningkatkan pendidikan formal maupun informal.
Ketiga, senantiasa mendukung upaya perbaikan sistem yang ada yang ditegakkan secara sungguh-sungguh, konsekuen dan konsisten.
Lingkungan dengan sistem yang baik akan memberikan pengaruh yang baik pula terhadap semua orang yang berada disekitarnya.
Keempat, membangkitkan kekuatan perubahan melalui media, sarana maupun potensi yang ada dimasyarakat.
Kelima, melakukan perubahan atau perbaikan dapat dilakukan dengan terus menerus secara kontinyu dan ulet dalam upaya menyelesaikan setiap permasalahan yang muncul untuk dituntaskan secara baik.
Sebuah perubahan akan dapat kita awali dan dimulai dari diri sendiri, dengan memulai nya dari hal-hal yang terkecil dan langsung memulainya tanpa dinanti-nantikan lagi.
Perbaikan dan perubahan mulailah dari diri sendiri dahulu sebelum memperbaiki orang lain atau sekitarnya, mulailah berbuat sesuatu dari hal terkecil dan mulailah saat ini tanpa harus menundanya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H