4. Cek kendaraan motor sebelum pergi meninggalkan bengkel.
Mengecek sendiri sendiri sebelum pergi meninggalkan bengkel sangat perlu untuk dilakukan, hal ini untuk mengantisipasi kalau-kalau hasil pengerjaan pegawai bengkel tidak sesuai dengan harapan pemilik motor yang telah diservisnya.
Nah, jika sudah dicoba kendaraan motornya, merasa cukup dengan pelayanan bengkel servis dan merasa sudah sesuai dengan hasil servisnya, baru membayar biaya servis dan pergi meninggalkan bengkel servis motor itu.
Demikianlah tips sederhana dalam melakukan servis dan perbaikan motor pada bengkel yang baru kita kenal, agar kendaraan kesayangannya lebih aman dalam pemeliharaan ke bengkel servis motor non resmi yang berada di pinggiran jalan.Â
Banyak bengkel non resmi yang kadang lebih baik, lebih teliti, lebih rapih dari segi pengerjaannya, tidak asal ganti suku cadang, akan tetapi mampu memperbaikinya tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal untuk menyelesaikannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H