Mohon tunggu...
Anton 99
Anton 99 Mohon Tunggu... Dosen - Lecturer at the University of Garut

Express yourself, practice writing at will and be creative for the benefit of anyone

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Tips Mengambil Jurusan Kuliah yang Tepat

11 Maret 2022   10:18 Diperbarui: 12 Maret 2022   23:11 366
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi by pexels.com/pixabay-267885

Ketika siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) berada pada tingkat akhir, mereka tentunya harus mulai memikirkan dan menimbang-nimbang jurusan kuliah apa yang akan diambil setelah lulusnya.

Menentukan dan mengambil jurusan kuliah yang tepat sangatlah penting bagi siswa SMA atau sederajat yang saat ini posisinya sedang berada pada tingkat akhir di sekolahnya. 

Maka, segeralah tentukan jurusan kuliah yang sesuai dengan minat, bakat anda sendiri dan memiliki prospektif yang bagus dimasa depan. Jangan sampai mengambil jurusan kuliah hanya ikut-ikutan pada teman atau orang lain. 

Lantas bagaimana caranya?

Nih, ada beberapa tips mengambil jurusan kuliah yang tepat untuk di perhatikan saat akan mengambil keputusan dalam melanjutkan sekolah ke jenjang perguruan tinggi agar tidaklah terjadi penyesalan di kemudian hari. 

1. Kenali bakat dan potensi diri sendiri

Bakat yang dimiliki diri sendiri bisa menjadi pertimbangan mendasar saat akan menentukan jurusan kuliah yang akan diambilnya, semisal jikalau menyukai hitung menghitung, senang dengan rumus-rumus, dan sangat menyukai penelitian yang bersifat kuantitatif maka anda memiliki potensi yang bagus jika mengambil jurusan kuliah seperti matematika, teknik, Ilmu Pengetahuan Alam, Fisika dan jurusan kuliah sejenisnya.

Akan tetapi, jika ternyata memiliki kesenangan belajar yang sifatnya kualitatif seperti suka membaca, memahami buku-buku tentang pemikiran sosial, politik, manajemen, dan sejenisnya.

Maka dipastikan lebih cocok jika mengambil jurusan ilmu sosial, ilmu politik, administrasi negara, komunikasi, ekonomi dan lainnya yang sejenis serta bersifat mengarah pada kemampuan pendalaman (penelitian) yang bersifat kualitatif.

2. Pilih jurusan kuliah yang sesuai dengan jurusan sekolah sebelumnya.

Ketika akan mengambil jurusan kuliah, sebaiknya sesuai dengan jurusan yang diambil sewaktu sekolah di SMA-nya. Hal ini mengingat bahwa anda telah memiliki dasar-dasar keilmuan yang cukup sebelumnya.

Sebab, saat masuk kuliah diperguruan tinggi sistem pembelajaran akan lebih memperdalam keilmuan, bersifat mendidik kemandirian dan ditempa pada perguruan tinggi tempat belajar untuk menjadi seorang ahli di bidangnya.

Namun, jikalau jurusan di waktu SMA-nya kurang anda nikmati. Maka tidak apa-apa mengambil jurusan lain yang memang dianggap lebih cocok, lebih relevan dan menjanjikan untuk ditekuni oleh anda sebagai jalan dalam menggapai cita-cita di masa depannya.

3. Ambil jurusan kuliah yang memiliki prospektif bagus di masa depan.

Mengambil jurusan kuliah yang memiliki prospek yang bagus dimasa depan sangatlah penting, sehingga nantinya jika sudah lulus ilmu dan keahlian yang dipelajari secara mendalam di campus sesuai dengan jurusan yang diambilnya akan memiliki kebermanfaatan yang sangat luas.

Kebermanfaatan dari profesi, ilmu dan keahlian yang diamalkan setelah lulus kuliah dapat dirasakan oleh diri sendiri, keluarga dan masyarakat luas pada umumnya.

Keahlian yang anda miliki dari hasil kuliah akan sangat berguna, mudah mendapat pekerjaan yang layak dan tentunya karirpun bisa berkembang dengan baik.

4. Tentukan perguruan tinggi yang menyediakan bursa kerja bagi lulusannya.

Kini, banyak perguruan tinggi yang menyediakan bursa kerja bagi semua lulusannya, dengan adanya bursa kerja yang ditawarkan oleh perguruan tinggi akan memudahkan lulusan tersebut mendapat pekerjaan.

Biasanya, perguruan tinggi memiliki kerjasama yang erat dengan lembaga-lembaga tertentu baik dalam negeri maupun lembaga (institusi) luar negeri yang menyerap lulusannya untuk bekerja melalui MoU maupun bentuk kerjasama lainnya.

5. Konsultasikan dengan keluarga tercinta.

Nah, setelah anda mengambil pilihan yang tepat untuk melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi dengan jurusan yang diminati, maka coba konsultasikan dengan keluarga maupun guru dan orang terpercaya disekitar tentang pilihan anda itu.

Jika keluarga terutama orang tua (wali) menyetujui, merestui dan menyanggupinya, anda bisa langsung saja mengambil pilihan jurusan dan perguruan tinggi yang tadi telah ditentukan itu!

Setelah pilihan anda klop dengan keluarga, guru dan orang-orang terpercaya, selanjutnya anda mempersiapkan diri dengan baik untuk mengikuti UTBK-SMB PTN 2022 yang akan segera digelar.

Sehingga, jika sudah memiliki pilihan yang mantap (klop) tentunya anda tidak akan mengalami kebingungan dan tidak akan mengambil jurusan kuliah yang hanya ikut-ikutan semata kepada orang lain. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun