Mohon tunggu...
Anny Izzatul Mujahidah
Anny Izzatul Mujahidah Mohon Tunggu... Freelancer - Writer

Menulis untuk berbagi dan menggerakkan hati.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Puisi: Aroma Masa Itu

26 Desember 2022   19:21 Diperbarui: 26 Desember 2022   19:38 292
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pernahkah mengingat sebuah aroma
Aroma yang membekas pada waktu
Aroma yang tersimpan bersama episode kehidupan
Aroma yang datang mengunjungi tiba-tiba

Ingatkah aroma rumah nenek
Ingatkah aroma hari pertama sekolah menengah
Ingatkah aroma ketika menunggu berbuka puasa
Ingatkah aroma mukena ibu wakil kepala sekolah

Aroma itu, semuanya ingat
Tetapi sulit mengisahkannya
Ada dalam memori lama yang berputar tanpa perintah
Menyapa begitu saja, kemudian berlalu

Baca juga: Puisi: Xi Huan Ni

Aroma hari ini
Bagaimana ia masuk dalam rekaman yang berputar setiap hari
Bisa jadi esok lalu esoknya ia akan kembali
Mengetuk pelan, berbisik "kau telah melewati hari itu." 

Aroma itu menaburkan senyum
Benar, hari itu telah berlalu

//24.12.2022// di saat mengingat aroma sahur dengan kerupuk dan nasi goreng tanpa telur

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Baca juga: Puisi: Kenangan

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun