Pandemi yang sudah dua tahun menyerang dunia ini, memaksa kita semua untuk beralih ke dunia teknologi dan internet, demi menghindari pertemuan antar manusia di muka bumi, sehingga bekerja dan belajar pun dialihkan ke rumah saja.
Layaknya sebuah pepatah Jawa yang mengatakan bahwa 'jaman iku owah gingsir', yang berarti zaman itu berubah dan bergeser, sungguh sangat sesuai dengan situasi dan kondisi saat ini.
Kini kita belajar menjalani peradaban baru melalui hidup lebih bersih dan sehat, serta mengikuti perkembangan dunia yang sudah memasuki tahap kehidupan digital.
Begitupun dengan Adira Finance yang baru saja meluncurkan program terbarunya, yaitu aplikasi Adiraku, dengan mottonya 'semua kebutuhan berada dalam satu genggaman'.
Adiraku diluncurkan pada bulan November 2021, bertepatan dengan ulang tahun Adira Finance yang ke 31, serta sudah tersedia di Google Play Store untuk android dan Application Store untuk ios.
Aplikasi ini menawarkan banyak solusi dalam satu genggaman, yang maksudnya adalah semua aktivitas pembiayaan dapat dilakukan hanya dengan perantara ponsel saja, baik dalam hal pengajuan maupun pembayaran.
Adiraku memberi layanan, antara lain:
- Pembiayaan mobil baru dan bekas
- Pembiayaan motor baru dan bekas
- Elektronik, furniture, dan barang lainnya
- Dana multiguna (jaminan BPKB motor dan BPKB mobil)
- Umrah
- Multiflexi (untuk konsumen terpilih menggunakan BPKB kendaraan yang pernah diambil melalui Adiraku juga)
Jadi buat kalian yang butuh uang tunai saja untuk kebutuhan mendesak, bisa banget dilakukan di aplikasi Adiraku!
Untuk fiturnya sendiri ada 5, yaitu:
- Manajemen Kontrak (daftar kontrak, bayar angsuran, histori pembayaran)
- Pengajuan (simulasi kredit, pengajuan kredit, pengajuan di toko, status pengajuan, info produk)
- Layanan (informasi umum, tanya kami, whatsapp chat, lokasi kami)
- Loyalitas (adirapoin dan promo service, adapun capit seru dan suit seru belum terbuka fiturnya)
- Produk keuangan lain (asuransi kendaraan, jual cepat motor, jual mobil cepat)