Mohon tunggu...
Annisa Nur
Annisa Nur Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pemelajar

Bermanfaat bagi sekitar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tarbiyah, Upaya Efektif Mempelajari Islam Lebih Mendalam

11 Agustus 2024   06:35 Diperbarui: 11 Agustus 2024   06:41 79
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Proses Tarbiyah di REMILA (Doc.Pribadi REMILA)

Sesi penyampaian materi adalah bagian inti yang menjadi tanggung jawab murabbi/mentor untuk menyampaikan sebuah pembelajaran kepada para anggota tarbiyah. Dalam pemberian materi dapat disesuaikan dengan urgensi dan kebutuhan para peserta didik atau dengan berpacu pada kurikulum pembahasan tarbiyah yang sudah tersedia.

5. Sesi Tanya Jawab

Setelah penyampaian materi, anggota tarbiyah dapat bertanya terhadap sesuatu yang kurang dimengerti atau sesuatu yang berkaitan dengan materi yang sedang dibahas berupa isu-isu fenomenal di kalangan masyarakat. 

Dalam sesi ini setiap anggota juga saling dapat menyampaikan sudut pandang dan pemahamannya masing-masing atas pembahasan tersebut. Hingga nanti di akhirnya, murabbi memberikan kesimpulan atas diskusi yang telah terlaksana.

6. Sesi Berbagi Cerita

Sesi bertukar kabar/saling bercerita satu sama lain merupakan bagian spesial dan paling ditunggu, karena disini setiap anggota akan mengerti kabar saudaranya, saling mengingatkan apabila ada yang salah, saling memberikan solusi jika ada masalah, berbagi suka duka bersama, hingga saling memotivasi satu sama lain. Sehingga pada akhirnya terbangun rasa kasih sayang serta eratnya hubungan anggota satu dengan yang lainnya.

7. Hafalan Al-Qur'an/Hadist

Tarbiyah tidak hanya menuntut seseorang untuk menimba ilmu, tetapi juga menuntut seseorang agar memiliki dasar ilmu melalui hafalan Al-Qur'an maupun hadist. Sehingga kelak diharapkan anggota dapat menjalani kehidupan dan setiap aktivitasnya sesuai dengan petunjuk aturan yang sudah tertera dalam Al-Qur'an maupun hadist.

8. Penutup

Sesi penutup merupakan penanda berakhirnya pelaksanaan tarbiyah. Dalam hal ini murabbi dapat memberikan wejangan akhir dan pengingat bagi para anggotanya, kemudian diiringi hamdalah dan pembacaan doa penutup.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun