Belum reda rasanya pemberitaan mengenai perselingkuhan dan KDRT yang dialami oleh penyanyi dangdut Lesti Kejora dari suami nya Rizki Billar.
Namun sepertinya berita belum akan mereda. Pasalnya muncul kegaduhan baru yang ditimbulkan oleh artis dan youtuber Baim Wong.
Pasalnya Baim membuat marah dan geram warganet akibat konten dikanal youtube nya.Â
Ia membuat konten dengan mengeprank kepolisian.Â
Dalam video tersebut Baim menjelaskan rencana prank tersebut. Bahwa Paula akan melapor ke kantor polisi untuk pengaduan KDRT yang dilakukan oleh suaminya, yaitu Baim. Dimana KDRT tersebut hanyalah rekayasa semata dan merupakan laporan palsu.
Sangat disayangkan, disaat yang tidak pas rasanya. Karena rekan sejawat artisnya sedang tertimpa masalah rumah tangga dengan isu KDRT dan perselingkuhan.
Netizen menganggap bahwa Baim sudah kehilangan Empati dan tidak tahu cara menempatkan diri. Tidak mengetahui bagaimana cara menempatkan diri.
Alhasil Baim dianggap hanya mementingkan keuntungan pribadi semata.
Rasanya memang tidak etis, tidak pas waktu dan isi konten yang dibuat, walaupun saat ini konten tersebut sudah di take down.Â
Apakah sesulit itu memberikan rasa empati pada masa sekarang ini ?
Semoga kedepannya Baim dapat memilih cara yang lebih baok dan tepat, jika mungkin niatnya ingin memberikan edukasi mengani KDRT kepada para followernya.
Mirisnya tidak hanya datang dari Baim yang merupakan publi figur. Namun, cuitan-cuitan yang minim empati juga banyak datang dari kalangan warganet sendiri.
Contohnya seperti cuitan berikut ini :
1. "Amalan apa yang dilakukan Dinda Haw sehingga mendapatkan suami seperti Rey Mbayang"
 yang diketahui bahwa Rizki Billar pernah dekat dengan Dinda Haw sebelum menikah dengan lesti.
2. "Lagi viral, nonton TV Lesti Billar, buka medsos Lesti Billar. haduh lesti anak masih bayi nikah baru satu tahun udah lapor polisi. Wajar namanya rumah tangga pasti ada masalah. Bagaimana kita yang sudah menikah puluhan tahun, suami selingkuh dan KDRT boro-boro mau lapor polisi, mau bilang orang tua juga mikir, namanya aib keluarga."
Sangat miris membaca komentar-komentar seperti ini. Tidak mudah melaporkan KDRT kepada polisi, butuh keberanian dan penerimaan.
Tidak ada rasanya wanita yang menikah untuk menerima bahwa rumah tangganya harus berakhir, apalagi perkara KDRT dan perselingkuhan.
Untungnya ditengah gempuran komentar tidak mengenakkan, masih ada netizen yang memberikan dukungan atapun mengapresiasi langkah yang Lesti ambil untuk berani melaporkan tindak KDRT yang dialaminya.
Entah hanya berniat untuk berkomentar atau ada tujuan lain. Namun dimasa sosial media jaman sekarang ini seluruh individu dituntut untuk berfikir sebelum mengunggah.
Karena jejak digital tidak akan hilang begitu saja.
Karena apa yang kita tulis dan upload bisa dilihat siapa saja, kapan saja dan dimana saja.
Bahkan yang benar belum tentu menjadi sebuah kebenaran jika penyampainnya tidak pas.
Semoga kita semua dapat belajar dari berbagai hal yang kita lihat dan dengar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H