Kinerja karyawan bisa dipengaruhi oleh banyak hal, ada tujuh poin penting yang perlu diketahui.
Pemimpin perusahaan
Pemimpin perusahaan dapat menjadi salah satu faktor penting yang memengaruhi kinerja karyawan. Pemimpin perusahaan yang mampu memberikan motivasi dan arahan yang baik serta bersifat mengayomi, tentunya akan memberikan semangat kerja yang lebih pada karyawan.Jenjang karier
Jenjang karier penting untuk karyawan mendapatkan tambahan penghasilan dan pengalaman kerja yang lebih baik. Melalui jenjang karier yang pasti, karyawan akan merasa aman dan nyaman bekerja di perusahaan.-
Lingkungan kerja
Lingkungan pekerjaan memengaruhi kinerja karyawan karena jika karyawan merasa tidak nyaman, keinginan untuk resign menjadi lebih besar. Beban pekerjaan
Beban pekerjaan yang terlalu banyak diberikan pada karyawan dapat membuatnya kewalahan, apalagi jika insentif atau gaji tidak sebanding dengan usaha yang dilakukan.Kemampuan individual
Seorang karyawan bisa saja mengalami kesulitan dalam menyelesaikan pekerjaannya, sehingga perlu adanya pemahaman alur kerja yang baik.ÂFasilitas perusahaan
Perusahaan yang tidak mampu memfasilitasi karyawan untuk dapat melakukan pekerjaan utamanya bisa berdampak pada motivasi dan juga rasa tanggung jawab yang dimiliki karyawan.ÂBonus
Bonus bisa menjadi pemantik semangat yang paling ampuh untuk karyawan dapat meningkatkan performa kinerjanya. Contoh bonus bisa berupa uang insentif, hadiah barang, jatah cuti yang diperbanyak ataupun voucher belanja.
Form Kinerja Karyawan
Form di atas merupakan contoh form kinerja karyawan yang bisa dipakai untuk perusahaanmu.
Apabila perusahaan kamu berminat untuk mendapatkan pelatihan karyawan terbaik guna dapat meningkatkan performa kinerja yang ada, bisa coba lihat layanan di Edspert.id.