Mohon tunggu...
Annisa Fitria
Annisa Fitria Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang Mahasiswi Prodi Administrasi Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia yang tertarik pada dunia pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kampus Mengajar: Mengabdi di SDN 2 Sukamentri

12 Oktober 2021   23:56 Diperbarui: 13 Oktober 2021   00:22 471
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 3 : Mengajar Matematika dan Membaca/Dokpri

Kampus Mengajar adalah bagian dari program Kampus Merdeka yang melibatkan mahasiswa di setiap kampus dari berbagai latar belakang pendidikan untuk membantu proses belajar mengajar di sekolah, khususnya pada jenjang SD dan memberikan kesempatan kepada mereka belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan.

Kegiatan Kampus Mengajar angkatan satu dilaksanakan selama tiga bulan di lapangan setelah setiap mahasiswa memperoleh pembekalan selama satu pekan. 

Setiap mahasiswa di tempatkan disekolah sesuai dengan yang telah ditentukannya pada proses pendaftaran, mulai dari sekolah yang satu kecamatan dengan domisili hingga opsi sekolah dalam jangkauan provinsi. 

Pada proses peluncuran ke lapangan setiap mahasiswa diharuskan menyelesaikan proses administrasi dengan dinas pendidikan terkait kemudian proses administrasi dilakukan dengan pihak sekolah.

Kegiatan kampus mengajar ini dilaksanakan secara individu maupun berkelompok. Fokus utama dari kegiatan ini adalah menggencarkan literasi dan numerasi sebagai upaya memudahkan peserta didik dalam memperoleh pembelajaran selama pandemi. 

Untuk menyesuaikan kegiatan dan program yang akan dijalankan, perlu adanya observasi awal guna mengetahui kebutuhan sekolah disesuaikan dengan potensi diri dan kelompok.

Saya ditempatkan di SDN 2 Sukamentri bersama ketujuh rekan lainnya yaitu Rani Rahayu, Syifa Fahrani, Indri Megantara Putri, Anisa Delian Putri, Nufika Shilhan Zein, Arti Destia Agatha dan Wiyan Khairunnisa RLM.

Berdasarkan hasil observasi awal, beberapa informasi yang berhasil dihimpun yaitu aspek pembelajaran yang dilakukan dengan metode blended learning yang dilakukan secara daring dan luring. Pembelajaraan daring dilakukan hampir oleh seluruh kelas sedangkan pembelajaran luring dilakukan oleh kelas lima. 

Dari sisi adaptasi teknologi SDN 2 Sukamentri masih mengalami hambatan hal ini dipengaruhi beberapa faktor seperti sedikitnya kepemilikan gawai sebagai penunjang pembelajaran dan kurangnya kemampuan orang tua peserta didik dalam mengoperasikan berbagai aplikasi pembelajaran, sehingga untuk pembelajaran daring masih menggunakan media sederhana seperti whatsapp group. 

Sistem administrasi yang diterapkan di sekolah pun masih campuran antara administrasi manual oleh guru-guru dan administrasi yang memanfaakan teknologi yang diwakilkan pada seorang operator sekolah.

Berdasarkan hasil observasi kelompok kami melaksanakan 2 program yaitu program kelompok dan program individu. Program kelompok kami yaitu manajemen kelas, dan Sukamentri 2 festival, kegiatan Sukamentri 2 Festival ini sebagai pelaksanaan dari kegiatan literasi. 

Kegiatan SKM 2 Festival ini diharapkan mampu meningkatkan semangat belajar siswa dengan menerapkan literasi dan adaptasi teknologi guna terciptanya kegiatan belajar mengajar yang menyenangkan. Kegiatan ini dilaksanakan selama 7 hari. 

Kegiatan ini terdiri dari lomba mewarnai untuk kelas 1 dan 2, menonton dan mereview video untuk kelas 3 dan 4, dan membantu adapatasi teknologi yaitu melatih menggunakan Microsoft Power Point unuk kelas 5 dan 6.

        

Dokpri
Dokpri

 Gambar 2 : Kegaiatan Manajemen Kelas dan Sukamentri 2 Festival/Dokpri
 Gambar 2 : Kegaiatan Manajemen Kelas dan Sukamentri 2 Festival/Dokpri

 

Untuk program individu, kami mengajar siswa dan membantu administrasi guru. Saya ditugaskan untuk mengajar Matematika dikelas 4, dan juga mengajar 2 orang siswa kelas 4 yang belum lancar dalam membaca ataupun menulis. Selain itu, saya membantu dalam penyelesaian administrasi guru, yaitu memasukkan nilai siswa, menilai pekerjaan siswa, dll.

  

Dokpri
Dokpri

Gambar 3 : Mengajar Matematika dan Membaca/Dokpri
Gambar 3 : Mengajar Matematika dan Membaca/Dokpri

Dengan adanya program Kampus Mengajar ini, memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan;  membantu sekolah untuk memberikan pelayanan pendidikan yang optimal terhadap semua peserta didik pada jenjang SD dalam kondisi terbatas dan kritis selama pandemi; dan memberikan kesempatan belajar optimal kepada semua peserta didik pada jenjang SD dalam kondisi terbatas dan kritis selama pademi covid-19.

Gambar 4 : Penarikan Mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 1 SDN 2 Sukamentri/Dokpri
Gambar 4 : Penarikan Mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 1 SDN 2 Sukamentri/Dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun