Mohon tunggu...
Annida NHS
Annida NHS Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

seorang mahasiswa prodi akutansi di Universitas Muhammadiyah Malang yang menggemari karya tulis ilmiah dan publikasi di media

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pengadaan Bak Sampah Pilah oleh Mahasiswa PMM UMM di Panti Asuhan Akhlaqul Karimah sebagai Upaya Pencegahan Penumpukan Sampah

25 Juni 2022   16:17 Diperbarui: 25 Juni 2022   18:38 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Malang, 24 Juni 2022 Kelompok 48 PMM gelombang 05 melakukan kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) yang berlokasi di Panti Asuhan Akhlaqul Karimah. PMM merupakan salah satu program unggulan dari Universitas Muhammadiyah Malang yang mewajibkan mahasiswanya untuk terjun ke lingkungan masyatakat selama 1 bulan untuk mengabdikan diri kepada masyrakat dengan menerapkan ilmu yang didapatkan di kampus.

Kelompok kami beranggotakan 5 orang yaitu Ikhdazahrotunni S.M  selaku Koordinator dari jurusan Akuntansi, Ahmad Faishal (Humas) dari jurusan Akuntansi, Annida Nuraini (Bendahara) dari jurusan Akuntansi, Devi Rosalia  (Perlengkapan) dan Ardia Regetha (PDD) dari jurusan Akuntansi.

Pada Pengabdian kali ini, kami melakukan pengadaan bak sampah pilah untuk lingkungan panti asuhan akhlaqul kharimah sebagai upaya pencegahan penumpukan sampah. Kegiatan ini diawali dengan membeli tempat sampah kemudian mencetak tulisan untuk pemilahan sampah yaitu sampah organik dan sampah an-organik. Anak-anak panti asuhan sangat antusias dalam kegiatan ini. Mereka membantu menempelkan tulisan-tulisan pemilahan sampah kemudian menempatkan tempat sampah tersebut diberbagai area di panti asuhan. Pemilahan sampah ini perlu dilakukan supaya bisa membatu mencegah penumpukan sampah di area panti asuhan. Selain itu, pemisahan sampah organik dan an-organik bisa memudahkan dalam pembuangan dan pengolahan kembali jenis sampah yang sesuai dengan fungsinya.

Sampah organik merupakan sampah yang berasal dari sisa-sisa makhluk hidup yang mudah terurai secara alami. Sampah organik merupakan sampah yang ramah lingkungan karena bisa diolah kembali menjadi sesuatu yang bermanfaat. Sedangkan sampah an-organik merupakan sampah yang sulit terurai. Contohnya plastik, botol, kaleng, besi, kaca dll. Meskipun sampah an-organik sulit terurai tetapi bisa diolah  menjadi barang barang yang lebih bermanfaat. 

dokpri
dokpri

Pemisahan antara sampah organik dan an-organik dapat menghindari penumpukan sampah. Karena penumpukan sampah ini jika dibiarkan terus menerus akan menjadi sarang bakteri dan kuman yang menyebabkan berbagai penyakit. Dengan adanya program kerja ini diharapkan anak anak panti asuhan dapat menciptakan lingkungan panti asuhan yang bersih. Karena kebersihan merupakan salah satu syarat dalam mewujudkan kesehatan dan kenyamanan lingkungan panti asuhan. Selain itu, adanya pemilahan tempat sampah ini menjadikan anak  anak-anak panti asuhan mampu memilah sampah sesuai dengan fungsinya dan melatih kreatifitas dengan mengolah sampah yang bisa didaur ulang menjadi barang barang yang lebih bermanfaat.

dokpri
dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun