Dunia mimpi yang Indah ini, telah berakhir.
Tiada lagi lantunan musik yang bergema.
Gedung yang megah serta pemandanganÂ
sekelilingnya yang memanjakan mata.
Terlihat di taman, sepasang kekasih yang saling mengasih.
Anak-anak yang berlarian sembari tertawa.
Ah, andainya dunia ku seperti ini.
Pasti, aku tidak ingin cepat mati.
Aku ingin selamanya tinggal di dunia mimpi ini.
Aku tidak mau kembali ke dunia ku, dunia ku sangat menyesakkan dada.
Pertempuran dimana-mana, merenggut banyak nyawa.
Aku ingin selamanya tinggal di dunia mimpi ini.
Dengan segala kenikmatan yang ada,
Aku tak ingin kehilangan semua ini.
Tuhan, bisakah dunia mimpi ini tidak berakhir?
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI